4 Langkah Membangun Rasa Empati dalam Diri Anak
Sumber: Beritagar.id

Parenting / 6 January 2016

Kalangan Sendiri

4 Langkah Membangun Rasa Empati dalam Diri Anak

Theresia Karo Karo Official Writer
3456

Pada dasarnya, empati adalah kemampuan untuk memahami bagaimana orang lain merasakan suatu keadaan. Empati menjadi dasar dari rasa saling menghargai dan menghormati dalam bersosialisasi. Sehingga hal ini sangat penting untuk diajarkan kepada anak-anak.

Saat anak-anak menginjak usia 4 tahun, mereka baru mulai mengenal ekspresi dan emosi. Sehingga di masa ini, Anda juga bisa mengenalkan empati pada anak. Untuk mengajarkan empati, terdapat empat langkah yang bisa membantu para orang tua:

Mengenali emosi
Adalah langkah awal membangun empati dalam diri anak. Sejak dini, perkenalkan konsep perasaan dan bicarakan perasaan Anda dengan buah hati. Ini akan membantu dia belajar mengenali kapan dia merasa sedih, marah, bahagia, bosan, serta emosi-emosi lainnya.

Misalnya saat anak berlaku impulsif dan memukul Anda, katakan padanya bahwa perilaku itu menyakiti Anda dan membuat Anda marah. Biarkan Si kecil tahu bahwa setiap orang punya perasaan.

Teladan
Bagaimanapun juga aksi lebih berpengaruh dibanding dengan kata. Orang tua bisa menunjukkan pada anak bagaimana cara berempati terhadap keadaan orang lain. Bagi anak-anak, orang tua adalah role model mereka. Oleh sebab itu, ajarkan anak berempati dengan memberi teladan terlebih dahulu.

Misalnya dengan mengunjungi tetangga yang kemalangan, memberi sumbangan, atau bisa juga mengunjungi panti asuhan dan semacamnya.

Beri pengertian pada  anak
Kita tahu bahwa tidak selamanya seseorang berada dalam keadaan sukacita. Beri pengertian pada anak bahwa dalam kehidupan, perasaan suka dan duka berjalan beriringan. Dan saat seseorang mengalami duka atau kesusahan, kita yang berada di sekitarnya harus mengulurkan tangan untuk menolong.

Peka pada keadaan sekitar
Idealnya, manusia adalah mahluk sosial yang harus saling tolong-menolong. Untuk itu, orang tua perlu melatih anak untuk peka terhadap sekitarnya, entah itu hal menyenangkan atau menyedihkan. Anda juga bisa menunjukkan pada mereka tanda-tanda atau bahasa tubuh dari orang yang tengah mengalami musibah.

Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik di sini.

Sumber : Okezone/Sabda.org | Theresia Karo Karo
Halaman :
1

Ikuti Kami