Kampanye 'Cukur Habis Rambut' Sukses Galang Dana 2 Milyar
Sumber: Shave for Hope 2015

Entertainment / 7 September 2015

Kalangan Sendiri

Kampanye 'Cukur Habis Rambut' Sukses Galang Dana 2 Milyar

Theresia Karo Karo Official Writer
4452

Ini adalah tahun ketiga dari kampanye Shave for Hope digelar untuk membantu anak-anak penderita kanker. Menargetkan 5 ribu shave dalam puncak acara yang dilaksanakan di Avenue of Stars Lippo Mall Kemang, Minggu kemarin (6/9), sepuluh artis juga turut merelakan rambutnya dicukur habis.

Mereka yang terlibat dalam aksi ini adalah Indra Bekti, Sogi Indra Dhuaja, Tora Sudiro, Danang Postman, Adit Insomnia, Ananda Omesh, Betrand Antolin, Rhesa (Endah N Rhesa), Alexander Thian, dan Asty Ananta.

Indra Bekti mengungkapkan dirinya rela menjadi botak, sehingga anak-anak pasien kanker dapat terus tersenyum. Hal yang serupa dikatakan oleh pelawak Sogi dalam keterangan pers yang dilansir dari Metrotvnews (6/9).

Selain itu, Betrand Antolin sendiri mengakui bahwa dirinya terharu dengan aksi Edi Brokoli dalam kampanye yang sama pada tahun 2013. Inilah yang kemudian menggerakkannya untuk berani mencukur habis rambutnya.

“Kita lupa bahwa banyak pasien kanker ada obatnya, tapi yang sangat mereka butuhkan adalah dukungan dan perhatian kita,” jelas Betrand.

Tidak mau kalah dengan selebritis pria, satu-satunya selebritis wanita yang terlibat dalam kampanye Shave for Hope, Asty Ananta juga ikut melelang rambut panjangnya. Artis cantik yang mengaku puluhan tahun tidak pernah membiarkan rambutnya pendek ini pun berani merelakan rambut indahnya untuk menolong anak-anak penderita kanker.

“Sudah 20 tahun lebih aku enggak pernah potong pendek, namun kali ini sangat ingin membantu adik-adik yang berjuang melawan Kanker,” kata Asty Ananta.

Melalui kampanye ini, target yang awalnya Rp 500 juta berhasil dicapai. Jumlah dana yang terkumpul bahkan mencapai Rp 2.034.000.000 (dua milyar tiga puluh empat juta rupiah). Nantinya, donasi ini akan disalurkan melalui Yayasan Pita Kuning Anak Indonesia untuk menolong pasien kanker.

Mungkin memang tidak banyak yang bisa dilakukan untuk meringankan rasa sakit yang mereka rasakan. Namun dengan aksi nyata ini kita bisa belajar untuk lebih peduli kepada mereka yang membutuhkannya. Selain memberi kebahagiaan, membantu sesama juga bisa menjadi pengingat bagi untuk selalu bersyukur atas nikmat Tuhan yang bisa dinikmati saat ini.


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Let share! Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik disini.


Sumber : Liputan6/Metrotvnews.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami