5 Makanan Tak Biasa yang Bisa Dipanggang Selain Daging
Sumber: www.sahabatnestle.co.id

Entertainment / 3 September 2015

Kalangan Sendiri

5 Makanan Tak Biasa yang Bisa Dipanggang Selain Daging

Lori Official Writer
7310

Banyak orang yang berpikir bahwa bahan makanan yang bisa dipanggang hanyalah daging. Momen barbecue (BBQ) menjadi sebuah pesta yang melimpah dengan mengkonsumsi daging. Jangan biarkan daging memonopoli acara santap Anda karena barbecue juga bisa dibuat menarik dan seimbang dengan mengganti daging dengan beberapa makanan yang tak biasa ini.

#1 Daun Selada

Setengah dari piring Anda mesti terisi buah dan sayuran. Namun bukan berarti Anda harus menyantap kedua makanan ini dalam bentuk segar saja. Keduanya juga ternyata bisa panggang juga. Gunakan tusuk sate untuk meracik potongan sayuran pilihan Anda, seperti daun selada dan olesi dengan minyak salad atau zaitun. Atau, Anda bisa membungkus sayuran dengan aluminium foil bersamA irisan lemon, dan percikkan air untuk mengukusnya.

#2 Kentang

Alangkah nikmatnya bersantap daging bersama dengan kentang bakar. Kentang bulat kecil bisa menjadi pilihan. Lalu kentang dipanggang dalam oven dengan menggunakan aluminium foil, setelah setengah matang oleskan bagian kulit kentang dengan mentega atau margarin untuk menambah gurih kentang.

# Pisang

Pangganglah pisang yang masih dalam kulitnya selama 10 menit. Setelah selesai, Anda akan mendapat rasa manis yang berbeda. Untuk rasa yang lebih unik, kupas pisang dan percikkan sari lemon, kayu manis dan satu sendok teh gula merah. Bungkus dengan aluminium foil dan panggang hingga lunak.

#4 Alpukat

Alpukat adalah buah serba guna. Oleh karena itu, buah yang satu ini tentu saja bisa dipanggang. Caranya, iri alpukat memanjang, sapukan minyak zaitun dan jus lemon satau limau, dan letakkan di pemanggang dengan bagian irisannya di bawah selama satu menit. Naikkan oven hingga 30 derajat dan panggang selama 1 menit untuk mendapatkan garis-garis bekas panggangan yang menyilang. Lalu iris-iris alpukat menjadi salad, gunakan sebagai hiasan ikan bakar atau salad untuk ikan tuna.

#5 Buah Persik dan Nanas

Buah persik dan Nanas akan terasa sedikit manis dan asin saat dipanggang. Baik dengan dipanggang tusuk atau dipanggang langsung, buah-buahan ini bisa menemani makanan lezat seperti daging. Atau bisa juga digunakan sebagai campuran terbaik untuk ayam atau ikan bakar.

Penasaran ingin mencoba makanan panggang yang tak biasa di atas? Mulai persiapkan bahannya dan bereksperimenlah di dapur Anda!

Sumber : Reader Digest/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami