Ahok Akan Bongkar Gereja GKPI Jika Tak Ada Izin
Sumber: www.globalindonesianvoices.com

Nasional / 23 July 2015

Kalangan Sendiri

Ahok Akan Bongkar Gereja GKPI Jika Tak Ada Izin

daniel.tanamal Official Writer
4872
<!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false IN X-NONE X-NONE </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> </xml><! endif]-->

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyatakan bahwa pihaknya akan membongkar sebuah gereja di bilangan Jatinegara Jakarta Timur yaitu Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) jika tidak ada izin pendirian bangunannya.

"Ya kita prinsipnya saya sudah kasih tahu pak Wali Kota. Kalau dia enggak ada izin, kalau yang ibadah lama ya dibuat izinnya. Kalau dia enggak buat izinnya, melanggar mesti tetap kita bongkar," ujarnya di Balai Kota,  Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (23/7/2015).

Gubernur yang akrab disapa Ahok ini mengatakan dirinya hanya berpatokan pada konstitusi negara dalam menjalankan setiap tugas dan kewajibannya. Dirinya juga meyakini bahwa pembongkaran nanti tidak akan menimbulkan konflik. "Kita tidak mau, dibongkar atau tidak, dipengaruhi oleh tekanan orang, tidak ada urusan. Ini negara ada konstitusi, ada aturan. Tidak mungkin ada konflik. Kalau ada orang pegangannya konstitusi ya tidak usah takut orang kait-kaitkan. Kalau kamu beragama benar, kamu enggak mungkin nyerang orang lain kok.”

Mantan Bupati Belitung ini menambahkan bahwa seharusnya setiap orang yang mengaku beragama menyadari posisinya dalam bermasyarakat dan dapat tunduk pada aturan yang berlaku. "Semua agama ngajarin cinta damai enggak ada kebencian. Kalau ada mengaku beragama melakukan kebencian kepada sesama manusia atau menganiaya, saya justru meragukan dia beragama. Itu yang akan polisi sikat," tegas dia.

Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) di Jatinegara saat ini ramai diperbincangkan dan sempat didatangi oleh sebuah ormas yang mempertanyakan mengenai bangunan   yang dulunya adalah bangunan untuk tempat tinggal dan kini diduga beralihfungsi menjadi tempat ibadah.



Sumber : Berbagai Sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami