Tak Terelakkan, Berikut 2 Peran Penting Smartphone Saat Mudik
Sumber: Infomuda.com

Entertainment / 15 July 2015

Kalangan Sendiri

Tak Terelakkan, Berikut 2 Peran Penting Smartphone Saat Mudik

Lori Official Writer
3935
<!-- endif]-->

Masyarakat Indonesia kini tengah menyambut libur panjang dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Fitri. Tak sedikit dari mereka yang merayakan ataupun tidak memilih untuk menggunakan kesempatan liburan untuk mudik (pulang kampung).Sadar atau tidak, kehadiran smartphone di zaman ini semakin mempermudah segala rencana dan aktivitas masyarakat. Begitu pula dengan saat melakukan perjalanan panjang mudik dan harus meninggalkan rumah dalam beberapa hari ke depan.

Tak terelakkan memang jika smartphone sangat berperan besar dalam membantu para pemudik selama berlibur. Diantaranya akan diuraikan di bawah ini:

Smartphone menyelamatkan perjalanan dari kebosanan

Selain berperan sebagai media komunikasi, smartphone juga bisa digunakan sebagai media hiburan di tengah kebosanan yang melanda Anda saat perjalanan yang penuh macet. Bahkan smartphone juga bisa membantu Anda menyusuri jalan-jalan yang Anda belum ketahui dengan fitur GPS dan beberapa apliaksi lain yang menunjang kelancaran perjalanan mudik.

Anda bisa terlebih dahulu mempersiapkan beberapa video, lagu atau game yang bisa Anda masukkan ke dalam smartphone. Sehingga bisa dinikmati sepanjang perjalanan ketika Anda merasa bosan. Atau Anda juga bisa menggunakan kamera smartphone sebagai pengganti kamera digital, baik mengabadikan foto perjalanan mudik atau bahkan hanya sekedar selfie bersama saat mudik.  

Eits, tetap jangan lupa membawa perangkat smartphone yang sewaktu-waktu Anda butuhkan. Seperti power bank atau charger untuk mengisi daya baterai smartphone serta headphone jika ingin mendengar lagu atau video.

Fitur smartphone untuk pengaman rumah

Smartphone saat ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih loh! Salah satunya adalah sebagai aplikasi monitoring rumah yang bisa diakses melalui smartphone atau tablet yang Anda miliki. Caranya adalah dengan terlebih dahulu memasang aplikasi seperti Rogers Smart Home Monitoring, TinyCam Monitor dan AtHome Camera.  Ketiga aplikasi iniberfungsi baik sebagai pemantau rumah, serupa seperti CCTV, yang bisa diakses dari smartphone secara langsung. Canggih bukan?  

Sumber : Liputan6.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Hot Topics

  1. Cahaya Bagi Negeri
  2. Tema Paskah 2024
  3. Daily Devotional
  4. Ayat Alkitab
  5. Kisah Nyata

Related Articles

Ikuti Kami