5 Kelebihan yang Hanya Ditemukan di Ponsel Premium

Entertainment / 26 May 2015

Kalangan Sendiri

5 Kelebihan yang Hanya Ditemukan di Ponsel Premium

Lori Official Writer
4295
Perkembangan teknologi yang begitu cepat membuat setiap orang berlomba-lomba memiliki gadget terbaru dan tercanggih. Sebut saja seperti penggunaan ponsel smartphone premium yang memiliki beragam varian.

Bicara soal varian, smartphone dengan kualitas premium sudah sepatutnya memiliki 5 komponen ini.

1. Materi yang kuat

Ponsel premium sudah seharusnya dibuat menggunakan bahan-bahan yang kuat dan tahan lama. Misalnya, aluminium alloy atau stainless steel yang ada pada bagian badan ponsel.

2. Pengisian baterai yang cepat

Lihat saja bagaimana beragam smartphone saat ini berlomba menciptakan produk dengan keunggulan dalam pengisian daya baterainya. Pengisian daya cepat VOOC dapat menyajikan 75% baterai hanya 30 menit, cukup satu jam lebih untuk mendapatkan 100% tingkat kepenuhan baterai. Dengan komponen yang satu ini, Anda yang melakukan banyak aktivitas lewat smartphone tak perlu menghabiskan waktu berjam-jam lamanya menunggu baterai penuh.

3. Bentuk dan ketebalannya

Komponen ketiga ini sangat penting bagi pengguna ponsel. Pasalnya, hal ini menentukan bagaimana pengguna aman dan nyaman menggenggam ponsel. Normalnya ponsel jenis premium hanya perlu memiliki ketebalan sekitar 4.85 mm.

4. Prosesor canggih tanpa panas

Banyak jenis smartphone yang memiliki prosesor yang hebat namun mudah menimbulkan panas. Tetapi idealnya, smartphone yang nyaman digunakan itu seharusnya unggul dalam prosesor namun tetap dingin ketika digunakan. Prosesor 8 Core sudah sepatutnya disematkan dalam ponsel modern saat ini lalu dilengkapi dengan bahan pendingin yang dinamakan Cool Element yang berfungsi untuk menstabilkan suhu.

5. Kualitas kamera tinggi

Kehadiran kamera smartphone menjadi salah satu alasan banyak orang memilih jenis ponsel yang dilengkapi dengan kualitas kamera yang tinggi. Bagi Anda pecinta fotografi, tak perlu repot membeli kamera jenis digital karena dengan bermodalkan kamera smartphone saja Anda sudah mendapatkan hasil jepretan yang berkualitas. Untuk itu, Anda hanya perlu memilih smartphone yang dilengkapi dengan kamera 50MP HD picture, RAW image file dan Expert Mode.

Sumber : Kompas.com/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami