Tomorrowland, Petualangan Gadis Remaja dan Pin Ajaibnya
Sumber: www.youtube.com

Film Review / 21 May 2015

Kalangan Sendiri

Tomorrowland, Petualangan Gadis Remaja dan Pin Ajaibnya

Lori Official Writer
5756
Sebelum ditayangkan di layar lebar, trailer-trailer Tomorrowland tampil cukup meyakinkan pecinta film bahwa hasil garapan tangan Brad Bird ini akan sukses sebagai proyeksi film fantasi keluarga terbaru yang diproduksi oleh Disney Pictures.

Di trailer perdananya, Tomorrowland digambarkan sebagai sebuah film animasi petualangan anak-anak yang diprediksi jauh dari aksi-aksi laga yang menantang, tetapi semua perkiraan itu meleset setelah trailer ketiganya hadir. Tak hanya itu, terdapat penambahan judul yang tak diduga sebelumnya, yaitu Tomorrowland: A World Beyond.

Saya pun tak meragukan film buatan sutradara Brad Bird ini, setelah kesuksesannya menggarap sederet film-film animasi sebelumnya seperti   The Incredibles, Ratatouille dan Up serta film aksi seperti Mission: Impossible Ghost Protocol.

Bicara soal kontennya, film yang ditulis oleh Damon Lindelof dan Brad Bird ini berkisah tentang petualangan misterius mengenai dunia yang terletak di dimensi lain bumi. Di mulai dari hadirnya sosok seorang pria tua genius bernama Frank Walker (George Clooney), yang hidup menyendiri. Lalu hadir pula gadis remaja bernama Casey Newton (Britt Robertson) menemukan sebuah misteri baru lewat sebuah pin ajaib yang membawanya bertemu dengan Frank. Casey bertujuan untuk mencari tahu tentang penyebab kekacauan yang terjadi di bumi. Ia melakukan penelitian, menggali banyak misteri dan rahasia dengan melakukan perjalanan ke Tomorrowland.

Tak hanya sekedar cerita petualang semata, Bird sangat teliti menyajikan film Tomorrowland sebagai tayangan yang akan diminati oleh anak remaja hingga dewasa. Oleh karena itu, film ini dicampur dengan sentuhan akting, seperti adegan adu fisik dan adu tembak yang melibatkan manusia robot dan alat-alat canggih.

Meski cerita dirangkai secara fiksi ilmiah, yang hanya mengangkat seputar ilusi yang jauh dari realita, namun Anda bisa memetik pelajaran tentang bagaimana Casey yang digambarkan sebagai sosok remaja yang cerdas dan memiliki kepedulian terhadap kondisi sekitar, serta keberanian, keingintahuan dan optimisme yang tinggi dalam memecahkan sebuah persoalan. Mungkin poin ini bisa menjadi catatan baru buat kaum remaja masa kini!

 

Tomorrowland (2015)

Sutradara : Brad Bird

Produser : Damon Lindelof, Brad Bird

Genre : Aksi, Fiksi, Petualangan

Pemain : George Clooney, Britt Robertson, Tim McGraw, Hugh Laurie, Kathryn Hahn, Judy Greer

Durasi : 129 Menit

Rilis : 21 Mei 2015

Produksi : Walt Disney Pictures

Sumber : Movieguide.org/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami