21 Questions Your Kids Will Ask About Christianity
Sumber: churchmarketingguy.com

Book / 13 October 2014

Kalangan Sendiri

21 Questions Your Kids Will Ask About Christianity

Theresia Karo Karo Official Writer
3562
“Jika Allah adalah kasih, jika Allah berkuasa, mengapa ada begitu banyak rasa sakit dan penderitaan di dunia?” Pertanyaan ini muncul dari anak berusia lima tahun. Seorang anak kecil lainnya bertanya, “Pendeta mengatakan bahwa Tuhan dan setan berkelahi. Apakah mereka bertarung menggunakan laser?” Pertanyaan lain juga datang dari seorang gadis kecil, “Apakah bayi Yesus memakai popok?”

Pertanyaan sederhana ini seakan membingungkan anda sebagai orang tua untuk menjawabnya. Atau mungkin kita berpikir, jangankan anak-anak, pertanyaan ini juga menjadi pertanyaan umum bagi anda sendiri.

Anak berusia lima dan enam tahun adalah pemikir yang sangat konkret, sangat ‘hitam-putih’. Oleh sebab itu jangan anggap sepele pertanyaan-pertanyaan semacam ini. Karena ingatan ini akan menjadi acuannya dalam lima tahun mendatang. Bila kita tidak dapat menjawabnya, sebaiknya katakan, “Hei, itu pertanyaan yang bagus. Kau tahu, aku tidak benar-benar yakin, Tapi kita bisa mencari tahunya bersama-sama.” Biarkan anak-anak tahu bahwa pertumbuhan Kristen adalah petualangan seumur hidup.

Kemudian pada anak berusia enam hingga sembilan tahun, anak-anak sebenarnya memiliki kompas moral yang nyata. Penting untuk mengerti mengapa anak-anak dapat melontarkan pertanyaan semacam itu.

Buku terbaru “21 Questions Your Kids Will Ask About Christianity” karya Presiden Seminary dan pembicara populer Alex McFarland membantu kita sebagai orang tua untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tulus anak kecil yang ingin lebih mengenal Tuhan. Sekaligus untuk membantu anak-anak dalam memahami Alkitab yang sama seperti teman terbaik kita sebagai orang tua.

Alex telah menghabiskan dua dekade terakhir menjawab pandangan dunia Kristen dan pertanyaan mengenai Alkitab dari anak-anak, remaja, dan orang tua. Dalam bukunya ia merangkum pertanyaan-pertanyaan yang paling sulit dari anak-anak dan remaja yang bertanya tentang agama Kristen.
 
Pengalaman Alex telah mengajarkan kepadanya bahwa "bagaimana" orang dewasa menjawab pertanyaan tentang Tuhan adalah sama pentingnya dengan apa yang sering dipertanyakan anak-anak. Sebagian besar buku ini dikhususkan untuk memberikan strategi bagi orang tua dalam pengajaran secara intelektual dan spiritual. Karena pada masa ini anak-anak dan remaja mencari keaslian, integritas, dan kebenaran langsung. Alex membantu orang tua dan memberi mereka ‘alat’ yang efektif menjawab, tidak hanya pertanyaan akademik terberat anak-anak mereka, tetapi juga pertanyaan yang mengganggu hati mereka.
Sumber : CBN/Jawaban.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami