5 Wisata Alam Bandung yang Patut Dikunjungi
Sumber: jawaban.com

Travel / 9 October 2014

Kalangan Sendiri

5 Wisata Alam Bandung yang Patut Dikunjungi

Lori Official Writer
6941
Jika Anda bingung menentukan pilihan wisata yang tepat di akhir pekan, maka Bandung adalah pilihan yang pas. Ditunjang dengan pesona alam dan udaranya yang masih sejuk,  Bandung memiliki wisata alam yang mudah dijangkau dan patut dikunjungi.

Berikut ini 5 daftar tujuan wisata alam Bandung yang dapat menjadi referensi bagi Anda para pecinta alam.

# Tangkuban Parahu

Gunung Tangkuban Parahu adalah kawasan wisata yang telah ditetapkan Menetri Pertanian pada 3 September 1979 silam. Berjarak sekitar 30 kilometer dari Kota Bandung, Tangkuban Parahu bisa ditempuh selama 1 jam dari pusat kota. Kemudahan ini menjadi daya tarik para wisatawan mancanegara dan domestik berkunjung dan menikmati alam dan udaranya yang sejuk. Tempat ini banyak dikunjungi lantaran merasa penasaran dengan bentuk empat kawah sisa letusan gunung ini, yakni Kawah Upas, Kawah Ratu, Kawah Domas dan Kawah Jurig. Tak hanya sekedar menikmati pemandangannya, Anda juga dapat membawa beragam souvenir menarik yang diperjualbelikan di sekitar wisata.

# Air Panas Ciater

Wisata air panas Ciater terletak di bagian utara Tangkuban Parahu. Setelah dari Tangkuban Parahu, Anda bisa meluncur ke arah Subang untuk menikmati sensasi air panas Ciater.

Selain menikmati air panas yang diakui berkhasiat bagi kesehatan kulit, Ciater juga menawarkan beragam wahana wisata lainnya seperti fasilitas olahraga dan permainan, kolam pemancingan, wahana anak-anak, outbond, bumi perkemahan dan yang lainnya. Jika anda ingin menginap, Ciater menyediakan beragam fasilitas penginapan di sepanjang jalan.

#Floating Market

Wisata alam lainnya yang menawarkan kenikmatan dan kesejukan adalah Floating Market (pasar terapung, red) Lembang. Wisata ini menawarkan wisata alam bernuansa pedesaan yang asri dan sejuk. Uniknya, pasar terapung yang kita kenal seperti terdapat di Bangkok atau Kalimantan cukup berbeda dengan yang ada di Lembang. Pasar terapung di sini menyediakan beragam jajanan atau kuliner menarik khas Bandung yang diperdagangkan dengan perahu dipinggiran danau. Jika ingin menikmatinya, Anda hanya perlu menukarkan uang dengan koin yang tersedia.  

# Kawah Putih Ciwidey

Kawah Putih terletak di bagian Selatan Bandung, kawasan Ciwidey. Objek wisata alam ini dapat ditempuh sekitar 2.5 jam perjalanan dari kota Bandung. Kawah ini merupakan sebuah danau hasil letusan Gunung Patuha, tanah yang bercampur belerang di sekitar kawah menjadikan airnya berwarna kehijauan.

Sejak dikembangkan sebagai kawasan wisata, Kawah Putih telah banyak dijadikan sebagai stempat pemgambilan gambar film, objek lukisan, foto pre-wedding hingga kegiatan mendaki gunung dan berkuda.

# Wisata Ciwidey Kampung Pa’go

Kampung Pa’go Ciwidey berlokasi di Jalan Soreang Ciwidey km 25, Bandung Selatan.  Bila hendak menikmati alam dengan pesona hijaunya, maka Anda patut menikmati keindahan perkebunan hijau seperti kebun teh, strawberry dan hamparan pegunungan Patuha. Wisata yang satu ini kerap dijadikan sebagai tempat perhentian sebelum menuju ke Kawah Putih, danau Situ Patengang dan pemandian air panas Ciwidey.

Sebagai informasi, setiap objek wisata di atas dikenai tarif masuk sesuai dengan kebijakan masing-masing kawasan wisata. Lazimnya, tarif untuk setiap wisatawan akan dibandrol dengan biaya berkisar puluhan ribu saja, tergolong murah karena Anda dapat menikmati beragam wahana yang tersedia sepuasnya.

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami