Cahaya Dari Timur, Cerita Seorang Pesepakbola Maluku
Sumber: 21cineplex.com

Film Review / 17 June 2014

Kalangan Sendiri

Cahaya Dari Timur, Cerita Seorang Pesepakbola Maluku

Lois Official Writer
4055

Di desa Tulehu hidup seorang tukang ojek bernama Sani Tawainella (Chicco Jerikho). Pada tahun 2000, saat itu Maluku sedang diselimuti konflik saudara. Melihat hal itu di Ambon saat membeli barang, dia merasa begitu sedih, apalagi saat tahu ada satu anak yang tewas akibat perang antar agama tersebut.

Di dalam diri Sani pun mengalami perubahan. Mantan pemain sepak bola yang gagal menuju seleksi timnas ini kemudian mengajak anak-anak Tulehu latihan sepak bola setiap sore. Tujuannya sederhana, dia ingin anak-anak Tulehu tidak berlari saat ada kerusuhan di perbatasan mereka dan memiliki ingatan yang baik tentang daerah tersebut.

Untuk melatih mereka, Sani harus mengorbankan pendapatannya yang berkurang. Hal ini mendatangkan dilema dalam diri Sani. Pilih sepakbola atau istri dan kedua anaknya. Ditambah lagi sahabat karibnya sendiri mengkhianatinya tentang pertandingan perdana yang akan diikuti tim asuhannya.

Bagaimanakah dia harus berjuang agar semuanya dapat berjalan dengan lancar? Apakah hubungan konflik Ambon itu dengan sepak bola? Tetapkah dia terus melatih anak-anak sepak bola atau berhenti seperti dia berhenti dari impiannya menjadi pemain sepak bola? Film ini sangat sesuai ditonton apalagi mengingat Piala Dunia pun saat ini sedang berlangsung.

 

Baca juga :

Baca juga :

Surat dari Gadis 15 Tahun Untuk Ayahnya

Pacaran dengan Visi Misi yang Benar

Otak Tiba-Tiba Blank? Atasi dengan Ini

Sejarah Kelam Maleficent Jadi Peri Jahat

Kalau Jodoh Tak Akan Kemana

Sumber : 21cineplex.com by lois ho/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami