Piala Dunia 2014: Prediksi Pertandingan Meksiko vs Kamerun

Nasional / 13 June 2014

Kalangan Sendiri

Piala Dunia 2014: Prediksi Pertandingan Meksiko vs Kamerun

daniel.tanamal Official Writer
2177

Timnas Meksiko menargetkan poin penuh saat menghadapi Kamerun dalam laga penyisihan Grup A di Estadio das Dunas, Natal, Jumat (13/6) malam WIB. Meskipun tidak diunggulkan lolos dibanding dua timnas lainnya yang berada di Grup ini yaitu Brasil dan Kroasia, namun baik Meksiko dan Kamerun tetap ingin memelihara asa untuk lolos.

Kemenangan akan membantu kedua tim untuk membuka peluang lolos dari Grup A. Dalam laga ini Meksiko akan menurunkan kekuatan terbaiknya. Nama-nama beken seperti top skor Meksiko selama kualifikasi Oribe Peralta, gelandang lincah Giovani Dos Santos dan Andreas Guardado akan menjamin kreativitas El Tri dalam menciptakan peluang untuk memperoleh gol.

Kamerun sendiri tetap mengandalkan striker utama mereka Samuel Eto'o sebagai tumpuan untuk mencari kemenangan. Joel Matip kemungkinan besar akan ditempatkan sebagai gelandang. Tetapi jika ia ditarik mundur dimainkan bertahan, maka Eyong Enoh bisa masuk dari bangku cadangan. Sementara itu Charles Itandje akan berdiri di bawah mistar gawang dengan Alex Song sebagai pemain jangkar.

Meksiko jelas lebih diunggulkan dalam laga ini. Jawaban.com memprediksi kemenangan tipis Meksiko 2-1.

Meksiko (3-5-2): Ochoa; Moreno, Marquez, Reyes; Guardado, Fabian, Pena, Herrera, Aguilar; Santos, Peralta.

Kamerun (4-3-3): Itandje; Bedimo, Chedjou, N'Koulou, Nyom; Mbia, Matip, Song; Choupo-Moting, Eto'o, Moukandjo.

 

 

 


Sumber : Jawaban.com | Daniel Tanamal
Halaman :
1

Ikuti Kami