3-0 atas Peru, Inggris Yakin Menang Piala Dunia?
Sumber: Tribunnews.com

Nasional / 31 May 2014

Kalangan Sendiri

3-0 atas Peru, Inggris Yakin Menang Piala Dunia?

Theresia Karo Karo Official Writer
1800

Laga persahabatan Inggris melawan Peru pada Sabtu (31/5) dinihari di Stadion Wembley berhasil membawa kepercayaan diri bagi Inggris dalam memenangkan Piala Dunia yang akan berlangsung 13 Juni mendatang. Kemenangan telak 3-0 atas Peru merupakan kerja keras The Three Lions.

Tim besutan Roy Hodsgon ini sebelumnya sempat kewalahan dalam melawan Peru. Pasalnya Peru menjaga ketat wilayah pertahanan mereka dan mengawasi setiap pemain timnas Inggris. Bahkan Daniel Sturridge sendiri mengatakan "sangat sulit bagi kami untuk menyerang karena mereka bertahan dengan baik dan mereka sangat kompak. Kami bekerja keras sepanjang minggu dan kami belum setajam yang kami inginkan di laga tersebut. Tapi senang rasanya tampil dan kami puas dengan hasilnya," ujarnya menurut berita yang dilansir dari ESPN.

Kemenangan berawal dari tendangan Sturridge pada menit ke-32 dengan umpan yang diberikan Glen Johnson. sebelumnya Peru sempat hampir mengancam Inggris dengan tembakan Ramirez yang akhirnya melenceng karena mengenai Jagielka.

Bek Chelsea, Cahill berhasil mempersembahkan gol kedua untuk kemenangan Inggris pada menit ke-65. Kembali menyerang pada menit ke-70 giliran Jagielka yang memantapkan skor 3-0 untuk timnas Inggris. Laga persahabatan ini menjadi persiapan Inggris dalam melawan Italia di awal Piala Dunia mendatang. Timnas Inggris tergabung dalam grup G bersama Uruguay dan Kosta Rika.

 

 

Baca juga: 

Katakan Homoseksual Bisa Berubah, Politisi Ekuador Didenda $3000

Piala Dunia 2014 : Profil Timnas Italia

Siapakah Mentor Anda?

Cara Mudah Melekatkan Hubungan Dengan Anak

3 Makanan yang Juga Mampu Hentikan Kebiasaan Merokok

Sumber : Detik/Tribunnews.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami