AJI dan KPI Serukan Media Untuk Netral di Pilpres

Nasional / 27 May 2014

Kalangan Sendiri

AJI dan KPI Serukan Media Untuk Netral di Pilpres

Theresia Karo Karo Official Writer
2841

Media dalam pemilu seharusnya bersifat netral dalam menyampaikan informasi terkait pilpres mendatang. Aliansi Jurnalistik Indonesia (AJI) menyoroti bahwa terdapat beberapa stasiun televisi yang berpihak pada salah satu pasangan capres dan cawapres.

AJI dalam siaran persnya (26/5) menyebutkan terdapat enam stasiun televisi yang dianggap menyalahi aturan penyiaran. Stasiun TV yang juga milik politisi ini antara lain, Metro TV, TVone, ANTV, MNC, RCTI, dan Global TV yang disinyalir memanfaatkan medianya untuk kepentingan pilpres.

Berita yang dirilis oleh Suara, Ketua AJI Jakarta Umar Udris mengatakan, “AJI Jakarta mengimbau kepada pemilik dan pimpinan media tersebut untuk mematuhi Undang-Undang Penyiaran dan Undang-Undang tentang Pers.”

Sebagai contoh, RCTI yang menampilkan capres Prabowo dalam acara Indonesian Idol (24/5) yang juga milik Harry Tanoe sebagai koalisi Gerindra. Metro TV milik Surya Paloh yang juga terlihat mendukung Jokowi-Jusuf Kalla dalam kontennya. Termasuk TVone dan ANTV milik keluarga Aburizal Bakrie yang mendukung salah satu capres.

Selain AJI, KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) juga melakukan siaran pers terkait media yang netral dalam pilpres mendatang. KPI menyatakan bahwa pihaknya selama ini telah mengingatkan lembaga penyiaran agar menyajikan program penyiaran yang berimbang terkait dengan pemberitaan, iklan, dan iklan kampanye yang berhubungan dengan politik.

Usaha ini didukung dengan pembentukan Gugus Tugas Pilpres 2014. Peresmiannya akan diadakan pada 3 Juni 2014 mendatang yang mengundang seluruh pihak terkait penyiaran juga tidak ketinggalan dua capres yakni Jokowi dan Prabowo agar mematuhi ketentuan dan peraturan kampanye di media penyiaran.

Media terutama televisi, menjadi saluran informasi yang paling banyak di pakai oleh masyarakat. Peran media yang netral akan sangat berpengaruh dalam pembentukan opini bagi masyarakat.

 

 

Baca Juga Artikel Lainnya:

Paus Fransiskus Serukan Perdamaian Israel-Palestina

Didukung FPMM, Prabowo: Setengah Darah Saya Indonesia Timur

Paus Fransiskus Serukan Perlindungan Umat Katolik Palestina

Prabowo Serahkan Hadiah Juara Indonesian Idol

Ahok Prihatin Isu Negatif yang Menyerang Jokowi

Berkat Solusi Aku Tidak Jadi Bunuh Diri

Sumber : Suara/Merdeka by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami