Berita Foto : Aksi Celengan Untuk Anak Panti Agape
Sumber: jawaban.com

Internasional / 13 May 2014

Kalangan Sendiri

Berita Foto : Aksi Celengan Untuk Anak Panti Agape

Lois Official Writer
5026

Memberikan kebahagiaan kepada orang lain dapat dilakukan dengan berbagai cara. Cara kreatif yang dilakukan oleh Celengan yaitu dengan memberikan mereka kesempatan menikmati sehari penuh bermain dan bersenang-senang di Dufan, sesuai dengan taglinenya "Do Fun at Dufan". Kesempatan ini datang pada hari Sabtu, 3 Mei 2014 yang lalu. Berikut ini beberapa berita foto yang berhasil diliput oleh tim jawaban.com :

Sebelum Acara Dimulai

Sebelum masuk ke arena permainan, para panitia, peserta, dan anak panti asuhan Agape yang hadir menunggu di meeting point ini. Teman-teman dari Celengan mengenakan kaos dengan gambar batik di depannya, sedangkan anak-anak Agape mengenakan kaos kuning.

Kesiapan Panitia dan Pengarahan

Aktivitas Sebelum Masuk ke Arena Bermain

Terlihat beberapa panitia melakukan persiapan. Seperti biasa, ada yang mengabsen, membagikan name tag sesuai kelompok, memberikan pengarahan, menyiapkan minuman, dan lain sebagainya.

Tim Kuning

Semua peserta baik dari Celengan maupun Agape, dibagi dalam lima kelompok. Terlihat di atas salah satu kelompok yaitu kelompok kuning yang berjalan menuju gerbang arena permainan Dufan.

Dufan

Foto Bersama

Di Dufan

Yeah, semua terlihat bersemangat

Sebelum masuk, semua diajak foto bersama.

Kenapa Mereka Berbaris?

Berbaris

Kenapa mereka berbaris seperti ini? Upacara? Ternyata tidak. Ini adalah salah satu aksi dalam rangka memeriahkan Hari Kartini, dimana di setiap kaos yang mereka pakai menceritakan tentang kisah-kisah kepahlawanan Kartini melalui setiap gambar di depan kaos mereka. Menurut Valery Moniaga, salah satu koordinator Celengan, hal ini juga dilakukan untuk memecahkan rekor Muri. Terlihat di paling kanan, seorang wanita dari kelompok hitam sedang melakukan lencang setengah lengan untuk merapikan barisan.

Lagi Bicara Apa ya Mereka?

Anak-anak Menunggu

Sementara teman-teman dari Celengan melakukan aksi foto, anak-anak Agape menunggu sambil berbincang satu sama lain.

Kelompok Orange

Kelompok Hijau

Sebelum masuk ke arena, setiap kelompok diminta untuk berfoto bersama. Di atas terlihat ada dua kelompok yang berhasil direkam, yaitu kelompok orange dan kelompok hijau.

Masuk Gerbang

Petualangan seru pun dimulai

Kelompok Kuning

Kelompok kuning naik Bianglala, Dufan

Kelompok Hijau Naik Kora-Kora

Kelompok Hijau Naik Kora-Kora

Ini beberapa aksi kelompok hijau ketika sedang naik Kora-Kora, Dufan

Kelompok Merah Ngantri

Kelompok Merah Ngantri

Ingin naik Gajah, maka ada dua kelompok yang sedang mengantri di sini, merah dan orange.

Naik Gajah

Naik Gajah

Santainya para peserta menaiki gajah yang berwarna-warni ini!

Peserta di Hysteria

Menaiki Hysteria

Ada di Hysteria, Dufan, tentu membuat mereka pun berteriak histeris saat dibawa naik turun melalui wahana ini.

Naik Ontang Anting

Ontang Anting Dufan

Naik Ontang Anting

Ontang Anting Dufan

Ontang Anting Dufan

Lihat saja kegembiraan mereka saat dibawa makin cepat dan makin tinggi berputar dengan Wahana Ontang Anting ini.

Wahana Happy Feet

Terlihat peserta masih tetap mengantri ingin masuk Wahana Happy Feet, meski antrian panjang membludak dan panas terik menyengat.

Itulah beberapa kegiatan yang diadakan para peserta. Mereka bermain sekaligus memenangkan kompetisi antar kelompok siapa yang dapat mengumpulkan suatu kata yang lengkap, yang sudah dibuat panitia seperti mengumpulkan kata "Celengan", "Batik", dan lain sebagainya. Sampai sore, masih ada beberapa wahana lainnya yang mereka naiki. Tentunya, hal seperti ini akan membuat memori anak-anak tersebut melekat, bahwa ada kegembiraan dan sukacita yang selalu dapat dibagikan.

 

Baca juga :

Semua Karena Ibu Angkat

Berbagai Jenis Pelecehan di Tempat Kerja

Anak Kecil Korban Pelecehan Seksual Bisa Memakai Terapi Ini

The Amazing Spider-Man 2 : Pertarungan Terbesarnya Dimulai

Percantik Rumah dengan Modal Minimalis

Sumber : jawaban.com by lois ho
Halaman :
1

Ikuti Kami