Paus Fransiskus Serukan Kecaman Atas Diskriminasi Agama
Sumber: Independent.ie

Internasional / 28 December 2013

Kalangan Sendiri

Paus Fransiskus Serukan Kecaman Atas Diskriminasi Agama

Lori Official Writer
3528

Paus Fransiskus menyerukan perlawanan terhadap kekerasan yang kerap dialami oleh umat Kristiani di berbagai belahan dunia. Paus menyampaikan hal ini tepat pada peringatan terhadap St Stephen, seorang martir pertama di St Peter Square pada Kamis (26/12).

Selain itu, Paus mengecam terjadinya tiga ledakan bom selama perayaan Natal di Irak pada Rabu (25/12) kemarin. Peristiwa ini menelan korban sebanyak 37 orang tewas dan puluhan orang luka-luka.

“Ketidakadilan harus dikecam dan dihapuskan,” seru Paus Fransiskus, seperti dilansir Cbn.com, Kamis (26/12).

Paus menilai bahwa sejumlah negara yang telah menyatakan secara resmi jaminan atas hak asasi warga negaranya, nyatanya diingkari. Sasaran diskriminasi terhadap umat Kristiani terus meningkat.

Sejak tahun 2008, umat Kristiani telah menjadi korban penyerangan hingga mencapai 400-600 ribu orang. Demikian pada Natal Rabu kemarin, korban akibat serangan bom mencapai 441 orang. Menurut United Nations, sepanjang 2013 sebanyak 8 ribu umat Kristiani telah menjadi korban.

Paus Fransiskus memang dikenal sebagai pribadi yang tengah berjuang menentang diskriminasi terhadap kaum minoritas. Senada dengan itu, harapan akan terciptanya keadilan dan toleransi juga harusnya menjadi tugas bersama baik pemimpin negara, gereja dan masyarakat.   


Baca Juga Artikel Lainnya:

Inilah 5 Tradisi Unik Natal di Afrika (2)

Perayaan Natal Oikumene Sumut 2013 Akan Digelar 28 Desember Mendatang

Alasan Toleransi, Sekolah ini Ubah Lirik 'Silent Night'

1.150 Benda Asal Indonesia Ada di Museum Vatika

Seorang Ayah di Italia Ubah Jasad Anaknya Menjadi Berlian 

Tuhan Memulihkan Rumah Tangga Kami

Sumber : Cbn.com/Jawaban.com/LS
Halaman :
1

Ikuti Kami