Penderita Diabetes di Asia Pasifik Semakin Meningkat
Sumber: Penyakit-diabetes.com

Nasional / 15 November 2013

Kalangan Sendiri

Penderita Diabetes di Asia Pasifik Semakin Meningkat

daniel.tanamal Official Writer
4587

Federasi Diabetes Internasional (IDF) merilis data terbaru yang cukup mencengangkan. Saat ini ada hampir 400 juta pengidap Diabetes di dunia. Angka ini diperkirakan akan meningkat 50% pada tahun 2035, dimana satu dari 10 orang didunia akan terkena penyakit ini.

Penderita diabetes di kawasan Asia Pasifik pun kini meningkat seiring dengan pola makan yang buruk. peningkatan itu meliputi Diabetes tipe-2. Tidak seperti Diabetes tipe-1 yang merupakan kondisi umum, diabetes tipe-2 lebih banyak disebabkan oleh makanan berkadar gula tinggi, berkadar lemak tinggi dan kurang berolahraga.

Menurut Profesor Jonathan Shaw, Peta Diabetes 2013 yang diterbitkan IDF mengatakan angka tersebut menunjukan diabetes saat ini telah menjadi penyakit di negara berkembang. "Penduduk yang mulai  berusia lanjut, urbanisasi dan westernisasi, semua hal ini berpengaruh pada pesatnya pertambahan jumlah pasien diabetes.”

Tidak ada cara lain bagi setiap masyarakat untuk mewaspadai penyakit ini dengan mengubah gaya hidup yang salah menjadi sehat. Masyarakat perlu meningkatkan pemahaman mengenai diabetes dan penyebabnya, olahraga teratur, menurunkan berat badan, pemeriksaan rutin, mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang dan istirahat yang cukup.

 

Baca Juga Artikel Lain:

Politik Indonesia Saat Ini Masih Rasialis

Boni Hargens : SBY Gagal Perjuangkan Hak Minoritas 

Banyak Wanita Hamil Alami Diskriminasi Di Tempat Kerja

My Life, My Journey, My Destiny: Inspirasi Perjalanan Hidup Pdt. Timotius Arifin

Gereja Lakukan Pembiaran Terhadap Intoleransi

Sembilan Bom Bunuh Diri Dalam Sehari Tewaskan Puluhan Warga

Protes Korupsi, Gereja Bunyikan Lonceng

 


Sumber : Tribunnews
Halaman :
1

Ikuti Kami