Ahok : Tangkap Semua Koruptor di Pemprov DKI Jakarta
Sumber: jawaban.com

Nasional / 18 September 2013

Kalangan Sendiri

Ahok : Tangkap Semua Koruptor di Pemprov DKI Jakarta

Puji Astuti Official Writer
3705

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau sering disapa Ahok menyatakan bahwa dirinya dan juga Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mendukung penuh pemberantasan korupsi di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakata.

"Kalau semua koruptor ditangkap dan ditahan maka kita bisa memberantas seluruh tindak korupsi di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta," demikian pernyataan Ahok yang dikutip Antara News, Rabu (18/9).

Untuk itu ia kembali mengingatkan agar fungsi pengawasan di lingkungan Pemprov DKI Jakarta dimaksimalkan.

"Saya dan pak Jokowi (Gubernur DKI) selalu mengingatkan agar kepala dinas beserta suku dinas di wilayah melakukan pengecekan langsung di lapangan. Apakah seluruh program pembangunan sudah dijalankan dan sesuai dengan yang diajukan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)," ujarnya.

Sebelumnya pada Jumat (13/9) lalu, pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Utara menangkap dua pejabat Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta karena terbukti melakukan korupsi terkait pengelolaan listrik di Kepulauan Seribu. Dua pejabat tersebut adalah Kepala Unit Pengelola Kelistrikan Kabupaten Kepulauan Seribu Mursalin Muhaiyang dan Kepala Seksi Perawatan UPT Kelistrikan Kabupaten Kepulauan Seribu Susilo Budi Riyanto. Nilai korupsi diperkirakan sebesar 1,3 miliar rupiah.

Korupsi adalah salah satu penyakit yang menggerogoti roda pemerintahan sehingga  terjadi kebocoran anggaran dan masyarakat banyak dirugikan. Untuk itu, mari dukung pemberantasan korupsi untuk Jakarta dan Indonesia yang lebih baik.

Baca juga artikel lainnya :

Ahok Dukung Penuh Penangkapan Pejabat yang Terlibat Korupsi

Ahok Tak Mau Mobil Murah Melintas di Jalan-Jalan Jakarta

Tiga Kali Pilpres, Belum Ada Capres yang Jadi Teladan

Jika Maju Nyapres, Jokowi Bakal Dipasangkan Dengan Trah Soekarno

Kedelai, Sumber Protein Yang Dikonsumsi Sejak Ribuan Tahun

Sumber : Antaranews.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami