UU Homoseks Disahkan, Kamus di Inggris Ubah Definisi 'Pernikahan'

Internasional / 26 August 2013

Kalangan Sendiri

UU Homoseks Disahkan, Kamus di Inggris Ubah Definisi 'Pernikahan'

Yenny Kartika Official Writer
7569

Beberapa kamus bahasa di negara Inggris dan sekitarnya telah mengubah arti kata ‘pernikahan’ (marriage) sehingga definisi pasangan sesama jenis dapat masuk ke dalamnya. Perubahan arti kata ini dibuat pasca-pengesahan undang-undang yang memperbolehkan pasangan sesama jenis atau gay untuk menikah di Inggris dan Wales.

Dalam Macmillan Dictionary, marriage kini didefinisikan sebagai “hubungan antara dua orang yang merupakan suami dan istri, atau hubungan serupa antara orang dengan jenis kelamin yang sama”.

“Setelah pernikahan sesama jenis dimasukkan dalam arti pernikahan, maka kamus ini secara sederhana meresponinya dengan cara mengubah arti kata yang digunakan,” kata Michael Rundell, pemimpin redaksi dari Macmillan Dictionary, dalam sebuah siaran pers.

Rundell juga menegaskan, pihaknya mungkin akan mengubah arti kata ‘husband’ (suami) dan ‘wife’ (istri).

Menurut Gay Star News, Selain Macmillan, Oxford English Dictionary dan Collins English Dictionary juga telah membuat perubahan pada definisi pernikahan di kamus mereka.

Menanggapi perubahan di kamus-kamus, Uskup Katolik Roma, Charles J. Schicluna, berkomentar dalam akun Twitternya, “Macmillan Dictionary telah mendefinisi ulang pernikahan. Maaf, tapi hukum di Inggris tidak cukup untuk mengubah aturan Penciptaan dan cara yang biasanya kami anut.”

Pemberlakuan UU di Inggris dan Wales yang mengijinkan pernikahan sesama jenis dan serikat sipil, telah disahkan oleh parlemen dan Ratu Elizabeth II pada pertengahan Juli lalu. Mulai musim panas tahun 2014, pasangan-pasangan sesama jenis dapat melangsungkan pernikahan mereka.

Ketika prinsip sekuler semakin merongrong gereja, kebenaran pun semakin terkikis di berbagai aspek. Pendidikan, budaya, dan politik mulai disusupi ide bahwa hubungan sesama jenis adalah lumrah dan normal. Apa kata Alkitab? Hubungan sesama jenis jelas-jelas bertentangan dengan kehendak Tuhan di awal mula penciptaan (baca Kejadian 1:28; 9:1). Allah menginginkan menusia untuk memiliki keturunan dari sebuah pernikahan kudus antara pria dan wanita, bukan sesama jenis.

 

BACA JUGA:

Ratu Elizabeth II Sahkan Pernikahan Sejenis di Inggris

Gereja Ortodoks Rusia Tolak Pernikahan Sesama Jenis

Homoseks & Lesbian, Topik Terhangat yang Dicurhatkan Masyarakat

Hati-hati, Keluargamu Diincar Si Jahat!

Kisah Nyata Pelacur yang Menjadi Bintang Film Porno

Ini Rahasia untuk Tetap Awet Muda dan Diberkati


Sumber : Christian Post | yk
Halaman :
1

Ikuti Kami