Umat Beragama Bangladesh Peringati Bom Gereja 2001

Spirituality / 5 June 2013

Kalangan Sendiri

Umat Beragama Bangladesh Peringati Bom Gereja 2001

daniel.tanamal Official Writer
4219

Umat beragama di Bangladesh berkumpul untuk ikut memperingati peristiwa pemboman gereja Katolik Baniarchar di Distrik Gopalganj pada 3 Juni 2001 yang menewaskan sepuluh orang dan melukai puluhan jemaat lainnya.

“Sebuah tindakan yang tidak dapat diterima, para muslim fundamentalis menggunakan agama sebagai dalih untuk membunuh orang lian. Ini adalah waktunya penyelidikan tingkat tinggi dilakukan kembali,” ujar Presiden Shamollito Islamic Jot, Jiaual Hasan.

“Gereja adalah tempat suci. Setiap orang bebas memeluk iman mereka. Untuk alasan ini, kami ingin oara pelaku mendapat hukuman yang sepadan. Bangladesh adalah tempat hidup berdampingan secara damai antar berbagai komunitas agama dan peristiwa ini menodai citra negara,” ungkap pemimpin Hindu, James Subroto Hajra.

Sejak serangan berdarah itu, pihak keamanan melakukan penyelidikan selama tujuh kali. Namun hingga saat ini mereka gagal untuk mengungkap dan menangkap dalang dibalik ini semua. Dalam peringatan itu sendiri sekitar 200 orang menyalakan lilin secara bersama-sama dan juga bersama-sama berdoa bagi para korban jiwa dan persatuan negara.

Sumber : asianews
Halaman :
1

Ikuti Kami