Balita Usia 3 Tahun ini Tembak Leher Saudaranya

Nasional / 28 April 2013

Kalangan Sendiri

Balita Usia 3 Tahun ini Tembak Leher Saudaranya

eva Official Writer
5102

Balita perempuan berusia 3 tahun ini secara tidak sengaja menembak leher saudara sepupunya di Middleton, Idaho.

Berdasarkan laporan dari kepala kepolisian Canyon County, Kieran Donahue, ibu dari anak yang belum teridentifikasi identitasnya ini mengaku telah meninggalkan kedua anak tersebut di mobil ketika dia masuk ke rumahnya pada Selasa sore (23/4).

Balita berusia 3 tahun tersebut menemukan pistol yang sudah terisi peluru di mobil dan menembak saudara sepupu lelakinya di leher kiri. Menurut laporan KOBI-TV, anak tersebut kini dirawat di St. Luke’s Boise medical Center di Boise, Idaho.

“Kedua anak tersebut sedang berada di mobil, yang seharusnya tidak berbahaya kecuali ada pistol yang sudah terisi peluru di mobil dan sayangnya, anak kecil tetaplah anak kecil, mereka tidak tahu dan menekan pelatuknya,” kata Donahue kepada KTVB-TV. “Intinya adalah kedua anak itu tanpa pengawasan,” tambahnya.

“Hal terpenting adalah keamanan senjata. Jika Anda memiliki senjata di mobil, Anda harus menyimpannya di tempat yang tidak diketahui siapapun atau hanya orang dewasa yang dapat mengetahuinya,” katanya lagi.

Tidak ada tuntutan yang diajukan terhadap orangtua kedua bocah tersebut. Komisi Perlindungan Anak mencatat bahwa kedua orangtuanya mungkin saja kehilangan anak mereka jika mereka kedapatan gagal dalam menjaga anak-anak. Sampai sejauh ini, masyarakat di Idaho memiliki hak untuk membawa senjata di kendaraan mereka selama mempunyai izin resmi.

Kelalaian selalu membawa hal negatif dan akibatnya bisa berdampak buruk bagi orang-orang disekitarnya. Oleh karena itu, hendaklah selalu berhati-hati dalam bertindak.

Baca juga:

Wanita Amerika ini Diperkosa 9 Pria Bersenjata Di Papua Nugini

Akibat Pindah Agama, Orang ini Disiksa Kelompok Al-Shabaab Somalia

Tony Mulia : Bedakan Antara Suara Gaib dan Berasal dari Tuhan

Asosiasi Keluarga Amerika : Larang Imigran yang Percaya Quran ke Amerika

Dua Pria Dipaksa Berjalan di Atas Bara Api Karena Ngobrol di Gereja

Taliban Pakistan Tolak Terlibat Ledakan Bom Boston

Saeed Sabini: Sangkal Kristus atau Dipenjara Lebih Lama?

Sumber : ov /Eva
Halaman :
1

Ikuti Kami