AFF Umumkan ASEAN Super League Digelar Tahun 2015
Sumber: aff

Nasional / 8 April 2013

Kalangan Sendiri

AFF Umumkan ASEAN Super League Digelar Tahun 2015

Lois Official Writer
2180

Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF) yang diwakili oleh anggota Komite AFF, Tengku Abdullah Sultan Ahmad Shah menyampaikan bahwa ASEAN Super League (ASL) bakal digelar untuk pertama kalinya tahun 2015.

“Detail masih terus dibicarakan, tetapi untuk saat ini ada 16 peserta dengan setiap negara mengirimkan dua wakilnya,” ujar Sultan Ahmad Shah seperti dirilis Brunei Times.  “Setiap tim boleh diperkuat oleh dua pemain asing dari negara ASEAN dan 6 pemain asing non ASEAN,” ujarnya lagi.

Adapun enam belas tim yang akan berpartisipasi merupakan wakil dari delapan liga dari wilayah ASEAN yaitu Indonesia, Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, Filipina, Kamboja, dan Myanmar. Diharapkan ASL yang sudah digagas tiga tahun yang lalu ini dapat meningkatkan kualitas tim-tim di negara ASEAN.

Jika kualitas-kualitas itu ditingkatkan, maka ke depannya banyak negara ASEAN dapat masuk dan bertanding di liga internasional seperti Piala Dunia, ajang bergengsi yang sangat ditunggu banyak pihak.

 

Baca juga :

Mari Jadi Dampak Buat Indonesia Melalui Media

Bagaimana Kita Bisa Jadi Batu Karang yang Teguh?

Tips Agar Kakak Tidak Cemburu Pada (Calon) Adik

Wajah Menarik Tanpa Make Up dengan Make Up Ala Korea

Resep Bubur Kacang Ijo yang Uenak Banget

Sumber : bola.net by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami