Dahlan Iskan Tawarkan Uang Rp100 Juta, Ada yang Mau ?

Nasional / 14 March 2013

Kalangan Sendiri

Dahlan Iskan Tawarkan Uang Rp100 Juta, Ada yang Mau ?

Budhi Marpaung Official Writer
4511

Kebingungan mengatasi kemacetan di berbagai ruas jalan tol di Jakarta, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan membuat sebuah sayembara. Tidak tanggung-tanggung hadiah yang ditawarkan oleh mantan Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara bagi pemenang sayembara yang dibuatnya adalah sebesar Rp 100.000.000,00.

Untuk memenangkan hadiah ini, para peserta sayembara diharuskan mengirimkan ide, gagasannya mengatasi kemacetan di ruas jalan tol dalam bentuk proposal kepada Jasa Marga selaku operator jalan tol milik pemerintah.

Ide maupun gagasan tersebut bisa disampaikan melalui email: [email protected] paling lambat pada tanggal 12 April 2013 pukul 23.59 WIB.

"Peserta sayembara wajib mengirimkan surat pernyataan bahwa tulisan tersebut merupakan ide atau gagasan Peserta. Bukan ide orang lain yang pernah dipublikasikan," sebagaimana dilansir website resmi Jasa Marga, Kamis (13/3).

Setiap peserta bisa mengirimkan lebih dari satu gagasan. "Dapat dilengkapi data dukung berupa gambar, grafik, video maupun alat peraga lainnya,".

Ide atau gagasan peserta sayembara akan dinilai berdasarkan inspirasi, implementasi usulan apakah realistis dan jangka pendek. Penilaian juga berdasarkan analisis yang didukung data dan acuan referensi.

Tertarik dengan apa yang ditawarkan Dahlan Iskan ? Jika Anda merasa mampu menjawab tantangan Dahlan Iskan, silahkan ikut serta dalam sayembara ini. Ingat lho, kesempatan tidak pernah datang 2 kali. Sekali Anda melewatkannya, maka hal yang Anda lewatkan ini tidak akan pernah tiba kembali kepada diri Anda.

Baca juga :

Dahlan Iskan Usulkan Jokowi Hapus Sistem 3 in 1

Abraham Alex Tanuseputra Diduga Palsukan Akte Pendirian Gereja

Pihak Abraham Alex Tanuseputra Tanggapi Tuduhan Penggelapan Uang Gereja

Dokumentasi Kopdar Perdana JCers 2013

The Way You Love Me

Kisah Nyata Betco : Pria Playboy yang Suka Meniduri Wanita

Sumber : merdeka.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami