Pemimpin dan Umat Kristen Indonesia Sembah Tuhan di 12-12-12

Internasional / 13 December 2012

Kalangan Sendiri

Pemimpin dan Umat Kristen Indonesia Sembah Tuhan di 12-12-12

Budhi Marpaung Official Writer
4345

Tidak kurang dari 400 umat Kristiani memenuhi Studio 1 Graha Multicommtech, Lippo Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (12/12) Malam WIB. Kehadiran mereka disana tak lain karena untuk ikut serta dalam sebuah kegerakan pujian dan penyembahan yang serentak diadakan di berbagai penjuru dunia yang diberi nama Global Day of Worship (GDW) 2012.

Sejumlah pemimpin gereja dan Jaringan Kristen hadir di acara GDW 2012 seperti Thomas E. Raharja (Gembala Sidang Gereja Kristen Perjanjian Baru "Fajar Pengharapan" Lippo Cikarang), Daniel Panji (Fasilitator Nasional Jaringan Doa Nasional), Priest Depari (Fasilitator Jaringan Doa Nasional Jakarta), Ester Worung (Perwakilan Fasilitator Jaringan Doa Anak), dan Heriyani Kurniawan (Bendahara Jaringan Doa Wanita Bekasi).

Selama dua jam penuh kegiatan yang dipandu oleh Andy Otniel dan Nindy Ellese ini penuh dengan nyanyian, doa bagi bangsa, dan pesan singkat profetik dari pemimpin-pemimpin gereja dan Jaringan Kristen di Indonesia.

Daniel Panji yang ditemui Jawaban.Com seusai acara GDW 2012 mengaku bahwa dirinya memandang GDW 2012 adalah sebagai sebuah momentum bagi setiap orang untuk berdoa.

“Saya juga kaget dari rencana 100 orang, 200, 200 lah, maksimal 200, sekarang ada 450, 500 orang,” ujar Daniel.

“Bagi pendoa syaafaat momentum seperti ini seperti doa mereka dijawab. Karena yang gak bisa berdoa, malas berdoa, mau berdoa. Jadi momentum ini menciptakan suatu atmosfer, antusiasme orang dalam worship (penyembahan)”

“Tadi kan dalam doa, coba worship empat jam terus, orang juga jenuh, tetapi ada prayer (doa), ada message (pesan) – meskipun message-nya singkat-singkat tetapi itu benar-benar membangkitkan atmosfer, membangkitkan roh kita kan, membangkitkan iman kita, coba tadi message-nya sama, it’s all about the nation, Indonesia, dan Indonesia for the nations, for the world, wah itu kan, itu membangkitkan antusiasme orang untuk berdoa,” pungkasnya.

Sementara itu, GDW 2012 yang dimulai pukul 22:00 WIB berakhir tepat pada Kamis (13/12) pukul 00:00 WIB dengan ditutup lagu pujian I Am Friend of God.

Baca juga : 

Kisah Nyata Anak Muda yang Pernah Dipenjara Karena Narkoba

Happy Bday ke-9 Jawaban.Com

Tuhan, Sang Perancang Hidup Indah

Daily Devotional, Minggu (9/12) : Alasan Untuk Bersyukur

Natal, Momen Tepat Bangkitkan Cinta Kepada Pasangan

Cara Tepat Atasi Sakit Kepala Menekan

Sumber : Live Report Jawaban.Com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami