MotoGP di Aussie, Stoner Boleh Juara 1 Tapi Lorenzo Pemenangnya

Nasional / 29 October 2012

Kalangan Sendiri

MotoGP di Aussie, Stoner Boleh Juara 1 Tapi Lorenzo Pemenangnya

Lois Official Writer
1988

Moto Grand Prix yang dilangsungkan di Australia, Philip Island Circuit ini memberikan hasil yang benar-benar tak biasa dan di luar dugaan. Bagaimana tidak, ada banyak nama-nama yang sebelumnya berada di urutan bawah, pada balapan kali ini berada di urutan atas. Yang paling mencolok adalah Cal Crutchlow yang berada di posisi ke-3.

Cal Crutchlow juga pernah menduduki posisi ke-3 saat bertanding di Brno Circuit, Ceko pada 26 Agustus yang lalu Inilah penampilannya yang paling gemilang. Dia tidak pernah lagi berada di tiga besar. Sementara itu, Jorge Lorenzo berada di posisi kedua dan Casey Stoner menduduki posisi pertama. Meskipun Casey Stoner sudah berada di posisi pertama empat kali, namun sayangnya posisinya tidak selalu berada di tiga besar sehingga poinnya jauh tertinggal dari Lorenzo maupun Pedrosa.

Balapan MotoGP ke-17 dari 18 ini pun akhirnya sudah mempunyai pemenang dengan perolehan poin tertinggi. Jorge Lorenzo mengungguli semua pembalap lainnya dengan perolehan poin 350, 41 poin lebih tinggi daripada saingannya, Dani Pedrosa. Meskipun di balapan terakhir yang berlangsung pada 11 November mendatang Dani Pedrosa mampu berada di posisi pertama dengan poin 25, dia tidak mampu mengalahkan poin Lorenzo.

Tentunya dengan hasil ini, Lorenzo dan tim Yamaha yang dibelanya boleh berbangga hati. Sementara itu, Dani Pedrosa dengan tim Hondanya menduduki posisi kedua dan posisi ketiga ditempati oleh Casey Stoner dari Honda.

 

Casey Stoner (Honda), 41’01.324, poin 213+25=238

Jorge Lorenzo (Yamaha) +9.223, poin 330+20=350

Cal Crutchlow (Yamaha) +14.570, poin 135+16=151

Andrea Dovizioso (Yamaha) +23.303, poin 185+13=198

Alvaro Bautista (Honda) +23.432, poin 154+11=165

Stefan Bradl (Honda) +23.467, poin 125+10=135

Valentino Rossi (Ducati) +37.113, poin 148+9=157

Nicky Hayden (Ducati) +38.387, poin 30+8=38

Karel Abraham (Ducati) +52.613, poin 44+7=51

Aleix Espargaro (ART) +1’00.299, poin 63+6=69

Randy De Puniet (ART), +1’00.324, poin 53+5=58

Hector Berbera (Ducati) +1’21.951, poin 19+4=23

Danilo Petrucci (Ioda) +1’27.857, poin 16+3=19

Michele Pirro (FTR) 1 lap, poin 30+2=32

Ivan Silva (BQR-FTR) 1 lap, poin 11+1=12

 

Not Classified:

Roberto Rolfo (ART) 9 laps, poin 0

Colin Edwards (Suter) 21 laps, poin 25

James Ellison (ART) 22 laps, poin 28

Dani Pedrosa (Honda) 26 laps, poin 309

 

Absent :

Katsuyuki Nakasuga (Yamaha) 0, poin 7

Yonny Hernandez (BQR-FTR) 0, poin 28

David Salom (BQR) 0, poin 1

Jonathan Rea (Honda) 0, poin 17

Mattia Pasini (ART) 0, poin 13

Toni Elias (Pramac Racing Team) 0, poin 10

Steve Rapp (APR) 0, poin 2

Aaron Yates (BCL) 0, poin 0

Ben Spies (Yamaha) 0, poin 88

Sumber : motogp.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami