Bahaya Yang Mengancam di Balik Karang Gigi

Info Sehat / 24 October 2012

Kalangan Sendiri

Bahaya Yang Mengancam di Balik Karang Gigi

Puji Astuti Official Writer
11963

Apakah Anda membutuhkan alasan kuat untuk berangkat ke dokter gigi? Hingga saat ini kesadaran masyarakat Indonesia tentang kesehatan gigi dan mulut masih sangat rendah. Pada hal kesehatan gigi dan mulut sangat mempengaruhi kesehatan seluruh tubuh. Sebagai contoh adalah masalah karang gigi, hal ini sepertinya sepele tetapi jika tidak diperhatikan dapat membahayakan kesehatan.

Menyebabkan Stroke dan Serangan Jantung

Menurut pernyataan Dr. Marjorie Jeffcoat, DMD, juru bicara American Dental Association yang dirilis oleh Yahoo Health, plak pada gigi (bakteri yang hidup diantara gigi dan gusi) muncul karena kebiasaan buruk dalam merawat gigi dan mulut. Penelitian menemukan bahwa peradangan pada saraf yang terhubung ke otak (dimana salah satunya adalah saraf pada gigi) membuat seseorang mengalami stroke dan peradangan pada mulut dapat mempengaruhi jantung orang tersebut.

Membahayakan kandungan

Wanita hamil seringkali mengalami peradangan pada gusi dan menyebabkan gusi rentan mengalami pendarahan atau yang disebut gejala gingivitis. Gejala gingivitis yang parah selama kehamilan seringkali dikaitkan dengan kelahiran premature. Untuk itu jangan menganggap remeh peradangan gusi pada ibu hamil.

Memperparah diabetes

Jika Anda menderita diabetes, maka masalah gusi dan karang gigi jangan dianggap remeh. Jika Anda bisa mengendalikan masalah radang gusi dan karang gigi, maka masalah diabetes Anda akan lebih terkendali.

Jadi bagaimana cara merawat gigi dan mulut agar mencegah karang gigi dan peradangan gusi? Inilah tip dari Dr. Jeffcoat :

-  Sikatlah gigi 2-3 kali sehari selama 2-3 menit dengan sikat gigi yang lembut dan pasta gigi anti-plak.

-  Gunakanlah dental floss sekali sehari dan berkumurlah dengan obat kumur untuk mengatasi peradangan gusi.

-  Kunjungi dokter gigi dua kali setahun untuk membersihkan karang gigi dan menghindari peradangan.

Dengan menjaga kesehatan mulut dan gigi, terlebih khusus masalah karang gigi, hal tersebut akan membuat senyum semakin indah juga menghindarkan resiko mengalami kanker mulut (perokok dan yang mengkonsumsi minuman keras lebih besar resikonya mengalami kanker mulut ini). Jadi mari jaga kesehatan mulut dan gigi kita, pencegahan akan lebih baik dari pada mengobati.

Baca juga artikel lainnya :


Sumber : Yahoo Health | Self.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami