GKI Yasmin dan HKBP Filadefia Ibadah 17-an di Seberang Istana

Internasional / 26 August 2012

Kalangan Sendiri

GKI Yasmin dan HKBP Filadefia Ibadah 17-an di Seberang Istana

Puji Astuti Official Writer
3653

Selain sebagai ibadah ucapan syukur atas 67 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, sekitar 150 jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia kembali beribadah di seberang Istana Negara karena tempat ibadah mereka masih di segel oleh pemerintah daerah.

Pendeta Palti Panjaitan dari HKBP Filadefia, melalui kotbahnya mengingatkan jemaat kedua gereja untuk bersyukur atas kemerdekaan yang dianugrahkan Tuhan kebada bangsa Indonesia dan juga untuk terus berkarya menciptakan kemerdekaan yang hakiki bagi setiap manusia Indonesia.

"Sehingga di alam kemerdekaan, tak ada lagi rasa takut dari warga Indonesia untuk melakukan hak-haknya, termasuk hak untuk melakukan peribadatan sesuai agama dan kepercayaannya di rumah ibadahnya sendiri yang sah,” demikian pernyataan Pendeta Palti yang dikutip oleh Beritasatu.com, Minggu (27/8).

Pada kesempatan itu, jemaat kedua gereja juga berdoa bagi pemerintah dan juga Presiden Republik Indonesia agar dikaruniai keberanian untuk melakukan apa yang selama ini disampaikan dalam pidato-pidatonya, terutama dalam penegakan hukum.

"Kemerdekaan itu menyingkirkan ketakutan. Semoga Presiden dikaruniai kemerdekaan dari ketakutan untuk mengimplementasikan pidato-pidatonya terkait pentingnya penegakan hukum, termasuk terkait putusan pengadilan atas GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia,” demikian doa yang dinaikkan oleh  jubir GKI Yasmin Bona Sigalingging.

Yang istimewa dalam ibadah syukur Kemerdekaan RI di seberang Istana Negara ini diiringi Orkes Keroncong dari Gereja Kristen Pasundan (GKP) Kampung Sawah. Selain lagu-lagu rohani Kristen, dalam ibadah ini juga dinyanyikan beberapa lagu nasional.

Baca Juga :

Sparkle, Film Terakhirnya Whitney Houston

Kasih yang Menjadi Dingin

Mengapa Mujizat Belum Terjadi?

Sumber : Beritasatu.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami