Jadwal Final Medali Perunggu Bulu Tangkis Olimpiade London 2012 : Indonesia VS Denmark

Nasional / 3 August 2012

Kalangan Sendiri

Jadwal Final Medali Perunggu Bulu Tangkis Olimpiade London 2012 : Indonesia VS Denmark

Puji Astuti Official Writer
4219

Masa menentukan bagi tim bulu tangkis Indonesia di Olimpiade London 2012 tiba di hari ini, Jumat (3/8) dimana satu-satunya harapan untuk membawa pulang medali dari cabang olahraga ini tertumpu pada pundak pasangan ganda campuran Ahmad Tantowi dan Liliyana Natsir. Ganda campuran Indonesia ini akan masuk dalam babak final untuk memperebutkan medali perunggu.

Dalam pertandingan yang akan dilangsungkan di Stadion Wembley, Liliyana dan Tantowi akan berhadapan dengan pasangan ganda campuran dari Denmark, Fischer Joachim dan Christinna Pedersen.

Sebelumnya, pada pertandingan semi final lalu Tantowi dan Liliyana dipaksa mengakui ketangguhan pasangan China, Xu Chen dan Ma Jin. Beban yang tertumpu kepada mereka untuk dapat meraih medali emas sepertinya membuat keduanya tidak bisa bermain lepas dan maksimal. Namun seusai pertandingan itu, Liliyana Natsir yang tampak tak bisa menyembunyikan kekecewaannya akan bangkit dan berjuang untuk medali perunggu di pertandingan ini.

“Pastinya kecewa tapi inilah yang yang namanya permainan, ada yang menang dan ada yang kalah. Kami tidak mau down, karena besok masih ada perebutan medali perunggu,” demikian ungkap Liliyana.

Pertandingan masih belum usai, seperti ucap Liliyana bahwa menang dan kalah dalam permainan itu biasa, untuk itu jangan patah semangat. Untuk itu mari dukung tim Indonesia ini dalam pertandingan yang akan dilaksanakan pada pukul 10.30 waktu London, Inggris atau 16.30 waktu Indonesia Bagian Barat (WIB).

Baca juga artikel lainnya :

Sumber : Jawaban.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami