KPU Tidak Jamin Pilkada Bersih dari Pemilih Ganda

Nasional / 10 July 2012

Kalangan Sendiri

KPU Tidak Jamin Pilkada Bersih dari Pemilih Ganda

daniel.tanamal Official Writer
2054

Meski akhirnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta memutuskan untuk menghapus 21.344 nama pemilih ganda dari total 6,9 juta pemilih yang terdaftar di Ibukota, namun pihaknya tetap tidak dapat menjamin Pilkada 11 Juli nanti berlangsung bersih dari pemilih ganda.

"Sebelumnya kami hanya bisa menandai nama pemilih ganda, karena sesuai undang-undang, kami tidak boleh mengubah Daftar Pemilih Tetap yang sudah disahkan," ungkap Aminullah, anggota Komisi yang menjadi Ketua Kelompok Kerja Pemutakhiran Data Pemilih. Pada akhirnya juga dengan adanya keputusan Dewan Kehormatan, Komisi jadi punya landasan hukum untuk melakukan pencoretan nama pemilih ganda.

Untuk itu melalui keputusan ini KPU sendiri akan mengirimkan surat pemberitahuan ke semua KPU tingkat kota. "Kami minta mereka mencoret 21 ribu nama ini dari 15 ribu TPS di seluruh Jakarta.” Lalu sisa surat suara dari 21 ribu nama yang dicoret itu, wajib dikumpulkan dan diserahkan kembali ke KPU. "Ini agar surat suara sisa itu tidak dipakai untuk kecurangan," kata Aminullah.

Namun dari semua usaha tersebut pihaknya  tidak menjamin daftar pemilih tetap akan bersih dari pemilih ganda. "Kami tidak bisa jamin kalau semua clear," ungkapnya. Inilah yang wajib menjadi pertimbangan kita bersama, bahwa transparansi dan keadilan dalam pemungutan suara dua hari lagi merupakan tanggungjawab bersama kita. Dan siapapun yang melakukan kecurangan wajib mundur dari pencalonan gubernur DKI Jakarta.

 

Baca Juga :

David Cook Ajak Regina Idol Manggung Bareng

Afrika Hadapi Tindak Ekstrimisme yang Meningkat

DPT Bermasalah, Pilkada DKI Jakarta Diminta Tunda

Sumber : berbagai sumber - niel
Halaman :
1

Ikuti Kami