Demi iPod, Pria Ini Pasang Implan di Tangan

Nasional / 18 May 2012

Kalangan Sendiri

Demi iPod, Pria Ini Pasang Implan di Tangan

Lois Official Writer
3918

Juru tindik professional Dave Hurban tidak bisa dipisahkan dari iPod miliknya. Jika, orang lain memakai iPod seperti layaknya jam tangan, maka Hurban memiliki cara lain. Hurban (21) yang bekerja di sebuah studio tato di Newfield, New Jersey, memasang empat implan besi di pegelangan tangannya agar iPod miliknya bisa menempel di pegelangan tangannya setiap waktu.

“Saya baru saja menciptakan jam tangan yang tidak perlu tali,” ujarnya mengenai iPod tersebut. Dia pun mengisahkan bagaimana dia mengukur empat tepi iPod miliknya itu di tangannya dan kemudian memasang implan tersebut di dalam kulit tangannya. Setelah luka dari implan itu sembuh, dia lalu menempelkan iPod miliknya secara magnetis.

“Cara ini lebih sederhana dari yang Anda kira,” katanya. Diapun mengunggah video cara dia memasang implan tersebut di Youtube dan dilihat lebih dari 900 ribu kali selama dua pekan ini. “Saya ditemui oleh 400 orang dan mereka sangat kagum dengan implan ini,” pungkasnya.

Setiap orang punya pandangan yang berbeda dalam kehidupan. Ada orang yang lebih mementingkan ketenaran dibandingkan rasa sakitnya. Ada orang yang lebih peduli soal uang, gaya hidup. Ada yang tidak peduli dengan perbuatan yang dia lakukan yang penting dia senang. Tapi punyailah sikap hati dan pikiran yang benar untuk selalu mengatakan, memikirkan, dan melakukan kebenaran semata.

 

Baca Juga :

Kopi Darat Mei 2012

Kiat Atasi Kekeringan Rohani Ala Jussar Badudu

Aku Pergi Menangkap Ikan

Sumber : mediaindonesia by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami