Warung Kopi Gratis Untuk yang Suka Curhat

Internasional / 8 February 2012

Kalangan Sendiri

Warung Kopi Gratis Untuk yang Suka Curhat

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
2046

Apa yang Anda cari saat merasa penat karena masalah yang sedang Anda alami? Tentu salah satunya adalah teman untuk berbagi cerita. Hal inilah yang dilakukan dua orang sahabat, Matt Brown dan Matt Ball. Tidak hanya sekedar mendengar cerita Anda, anda boleh menikmati minuman di kafe milik mereka secara cuma-cuma.

Dua sahabat Brown dan Ball membuka sebuah warung kopi di almamater mereka, Oklahoma State University. Berbeda dari kafe lainnya, kafe ini adalah bagian dari sebuah organisasi non profit, Firehouse Ministry.

Brown dan Ball berharap kafe ini bisa menjadi lingkungan yang aman  untuk melayani dan dilayani, sehingga pengunjung bisa memiliki komunitas yang baik. "Jika seseorang membutuhkan bantuan doa, kita akan berdoa bersama mereka. Jika mereka hanya perlu seseorang untuk mendengarkan mereka, kita bisa melakukan itu, "kata Ball seperti dikutip dari hlntv (6/2).

Para pengunjung mengaku senang dengan kafe ini. "Sangat menyenangkan memiliki tempat di mana saya bisa bersantai, saya bisa datang untuk mengerjakan PR, atau untuk berkumpul dan ngobrol dengan orang-orang," ungkap salah seorang pengunjung, Jeffrey Britt.

Karena tidak ada keuntungan dalam bisnis ini, maka semua yang ada di sana seperti sofa, meja, TV merupakan barang hasil sumbangan. Juga termasuk kopi dan makanan yang disediakan. Karena keunikannya, kafe yang terletak di kota Bistow ini menjadi sangat terkenal.

Dalam dunia pebisnis, sering kita mendengar ungkapan bahwa waktu adalah uang. Dengan memberikan waktu kita kepada sahabat atau orang yang terkasih, kita telah memberkati mereka. Apalagi jika waktu tersebut digunakan dengan efektif seperti melakukan komsel atau mezbah keluarga.

Sumber : hlntv.com-vn
Halaman :
1

Ikuti Kami