ASEAN Siap Tolong Korban Gempa di Filipina

Nasional / 6 February 2012

Kalangan Sendiri

ASEAN Siap Tolong Korban Gempa di Filipina

Budhi Marpaung Official Writer
3467

Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara atau lebih dengan nama ASEAN, menyatakan kesiapannya untuk membantu korban gempa di Filipina.

"ASEAN siap memberikan bantuan kepada Filipina. Kami terus memantau dari dekat situasi yang berkembang, dan saya yakin seluruh anggota ASEAN, begitu juga dengan para mitra wicara, siap untuk membantu jika diperlukan," ujar Sekretaris Jenderal ASEAN, Surin Pitsuwan, dalam pernyataan persnya di kantor ASEAN Jakarta, Senin (6/2).

Surin mengatakan ASEAN melalui lembaga ASEAN Humanitarian Assistance (AHA) Centre akan terus memantau Filipina pasca bencana.

Sebagaimana diketahui, pada pagi tadi tepatnya pukul 10.49 WIB, gempa berkekuatan 6,8 Skala Richter (SR) mengguncang Filipina. Akibat hal itu, 13 orang dilaporkan tewas dan 29 warga lain di Guihulngan masih hilang.

Semoga dalam peristiwa ini tidak ada lagi penambahan korban tewas dan orang-orang yang masih dinyatakan hilang dapat ditemukan dengan segera sehingga mereka dapat berkumpul kembali dengan orang-orang yang mereka kasihi. Berharap pemulihan pasca gempa bumi yang akan dilakukan nanti juga dapat berjalan dengan cepat dan lancar. Segala yang terbaik kiranya terjadi di Filipina.

Sumber : vivanews/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami