Tidak Semua Daerah di China Merayakan Imlek

Nasional / 23 January 2012

Kalangan Sendiri

Tidak Semua Daerah di China Merayakan Imlek

Lois Official Writer
3104

Perayaan Tahun Baru China atau yang biasa dikenal dengan Imlek tahun ini jatuh pada hari ini, 23 Januari 2012. Perayaan ini sarat dengan tradisi dan kebudayaan China. Tapi ternyata, ada beberapa tempat di China yang tidak merayakan Imlek. Ini dia tempat-tempat itu, seperti yang dikutip dari CNNGo.

Xinjiang Barat
Di daerah ini, sepanjang Jalur Sutra, hidup kaum Uyghurs, etnis muslim berbahasa Turki yang menjadi mayoritas penduduk di wilayah ini. Di sini Anda dapat melihat budaya tradisional Uyghurs. Ada kebab domba di Hotan yang menjadi makanan khas di sana.

Guizhou Barat
Wilayah Guizhou Barat didiami etnis Maoi, yang memiliki desa di perbukitannya. Berada di Guizhou Barat, Anda akan melihat kecantikan pemandangan alam, seperti air terjun terbesar di China, yaitu Air Terjun Huanggoushu yang memiliki tinggi 78 meter. Ada pula Gua Dragon Palaca yang memiliki sungai dengan langit-langit penuh stalaktit.

Guangxi Selatan
Adalah wilayah pantai yang sangat sepi, karena itu juga sangat indah. Wilayah ini sangat sepi dan merupakan campuran kebudayaan antara Vietnam dan China.

Xishuangbanna, Yunnan Selatan
Wilayah otonomi di selatan Yunnan ini berbatasan dengan Myanmar. Memiliki vegetasi hutan tebal dan temperature hangat sepanjang tahun. Suku minoritas Dai, masakan dengan rasa buah tropis, pagoda-pagoda ala Thailand, menjelajahi bukit dan hutan dekat Mekong dengan menaiki gajah adalah hal-hal yang bisa dilakukan di sana.

Ternyata, ada juga wilayah-wilayah di China yang tidak merayakan Imlek. Namun, tentunya ada hal-hal menarik lainnya yang bisa Anda lihat di tempat-tempat ini. Namun, di hari yang gembira ini, seluruh tim redaksi Jawaban.com mengucapkan :
Gong XI Fat Chai!

Sumber : okezone/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami