Joyful Noise, Film Sekuler Berlatar Belakang Kehidupan Gereja

Film Review / 17 January 2012

Kalangan Sendiri

Joyful Noise, Film Sekuler Berlatar Belakang Kehidupan Gereja

Puji Astuti Official Writer
7068

Sebuah film berjudul “Joyful Noise” baru saja diluncurkan di Amerika. Film yang berkisah tentang paduan suara gereja dan menampilkan lagu rohani di layar lebar ini terlihat seperti film rohani Kristen, namun tidak demikian faktanya. Film ini lebih mengarah kepada hiburan sekuler dengan latar belakang kehidupan gereja dengan dibumbui hubungan romantis dan persaingan professional.

Secara singkat, cerita dalam film ini terangkum seperti ini: sebuah paduan suara gereja kehilangan pemimpin lamanya (Kris Kristofferson) dan bertikai dengan pelayan gereja tersebut (Courtney B. Vance) yang menunjuk pemimpin paduan suara baru, Vi Rose Hill (Queen Latifah). Pada saat itu anggota paduan suara ingin istri mantan paduan suara yang lama, G.G Sparrow (Dolly Parton) menjadi pemimpin mereka.

Pertikaian itu mengerucut kepada dua kandidat pemimpin paduan suara yang saling melemparkan ayat firman Tuhan untuk saling menyerang, padahal saat itu paduan suara tersebut sedang mempersiapkan diri untuk kompetisi nasional. Kisah ini juga dibumbui dengan cerita cinta antara anak Vi Rose yang memiliki suara emas dan juga ikut paduan suara, Olivia (Keke Palmer) dengan cucu G.G, Randy (Jeremy Jordan) yang bergabung dengan paduan suara tersebut. Bagaimanakah kisah cinta mereka, dan apakah konflik yang sering kita jumpai di dalam gereja ini terselesaikan? Jika Anda penasaran maka harus menontonnya.

Secara umum, film ini sangat menghibur dengan ide kreatif memunculkan wajah gereja yang penuh konflik. Yang cukup disayangkan film ini sangat kurang mengarahkan penonton kepada Tuhan dalam penyelesaian masalah, lebih memunculkan kemanusiaan orang Kristen Amerika yang menjadikan kegiatan gereja sebagai sebuah kewajiban saja. Sebuah fakta yang akan Anda temui pada gereja-gereja di berbagai belahan dunia. Pesan positifnya, film ini menyampaikan pesan pentingnya hubungan dalam sebuah keluarga, serta mendengarkan anak remaja mereka yang sedang dalam masa pubertas.

Release Date: January 13, 2011
Rating:
PG-13 (for some language including a sexual reference)
Genre:
Drama, Comedy, Musical
Run Time:
117 min.
Director:
Todd Graff
Actors:
Queen Latifah, Dolly Parton, Keke Palmer, Jeremy Jordan, Dexter Darden, Courtney B. Vance, Jesse L. Martin, Angela Grovey, Kris Kristofferson, Kirk Franklin, Francis Jue


 

<object width="400" height="309" data="http://www.jawaban.com/news/userfile/videofile/mediaplayer.swf" type="application/x-shockwave-flash"> </object>

Sumber : Jawaban.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami