Patah Hati, Orang Ini Beli Puding 300 Juta

Nasional / 11 December 2011

Kalangan Sendiri

Patah Hati, Orang Ini Beli Puding 300 Juta

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
4615

Ada yang bilang sakit hati lebih parah daripada sakit gigi. Agaknya pernyataan itu yang membuat seorang pengusaha rela mengeluargan ratusan juta rupiah untuk mengobati hatinya yang patah akibat dicampakan oleh kekasihnya.

Carl Weininger seorang penjual berlian, menghabiskan 22.000 Euro atau sekitar Rp. 310.248 untuk sebuah puding setelah hubungannya selama tiga tahun dengan sang kekasih kandas di tengah jalan.

"Saya dicampakkan oleh kekasih saya pada awal tahun ini dan menurut saya, membeli pudding ini adalah pilihan yang baik", tambah Weininger, seperti dikutip, Orange, Kamis (8/12).

Kue mahal lain juga bisa ditemukan di Inggris. Mince pie, sebuah kue tradisional Inggris yang selalu ada tiap perayaan natal, kini dibuat lebih istimewa karena dihiasi daun yang terbuat dari platinum berkualitas tinggi.

Kue seharga 3.000 EURO atau sekitar 42 juta rupiah ini menggunakan gula berkualitas tinggi, yang merupakan hasil olahan sekskresi sperma ikan paus.

Banyak orang berani membayar dengan harga yang mahal untuk sebuah kebahagiaan. Namun kenyataannya, kebahagiaan tidak pernah tersedia di toko mana pun. Sumber kebahagiaan yang sejati adalah ketika kita bisa dekat dengan Allah dan menjadi tenang di dalam-Nya. Allah menjanjikan kelegaan pada semua orang berbeban berat yang datang kepada-Nya.

Sumber : berbagaisumber/vn
Halaman :
1

Ikuti Kami