Todung : SBY harus Selesaikan Kasus GKI Yasmin

Nasional / 31 October 2011

Kalangan Sendiri

Todung : SBY harus Selesaikan Kasus GKI Yasmin

daniel.tanamal Official Writer
1747

Agar konflik tidak semakin meruncing terkait kasus GKI Yasmin yang terus terjadi, pakar hukum sekaligus pengacara senior, Todung Mulya Lubis meminta Presiden RI segera mengambil sikap tegas dan memanggil seluruh pihak yang terlibat.

“Usul saya, presiden harusmemanggil Wali Kota Bogor, pimpinan Gereja Yasmin, Kapolres Bogor, tokoh masyarakat, termasuk Forkami. Semua tergantung presiden sebagai kepala negara dan pemerintahan yang turun tangan,” ujarnya kepada SuaraPembaruan.

Todung menjelaskan, kasus GKI Yasmin menjadi bukti bahwa kebebasan beribadah di negara hukum yang menjamin hak warga negara belum mendapat perlindungan dari pemerintah. Dikatakan, saat ini, negara seolah tidak berdaya menghadapi aksi kelompok masyarakat intoleran.

Seperti diketahui ibadah minggu yang dilakukan oleh jemaat GKI Yasmin kemarin (30/10) pagi dibubarkan secara paksa oleh sekitar 30 orang massa dari Forkami yang sejak pagi berkumpul di Masjid Sektor 6, Taman Yasmin, Bogor.

Nyaris terjadi bentrokan antara massa Forkami dan jemaat GKI Yasmin yang didominasi ibu-ibu. Ibadah sendiri sempat dilangsungkan sekitar pukul 08.00 WIB, setelah beberapa jemaat bernegosiasi dengan Agustian Syah (Kasiops Satpol PP Bogor). Sekitar pukul 08.07 WIB, puluhan massa Forkami mendekat dan berpencar mengelilingi jemaat sambil berteriak “bubarkan!”

Dalam kejadian tersebut, hanya satu-dua polisi berseragam yang menghalangi upaya intimidasi massa. Sekitar pukul 08.10 WIB, massa terus merangsek berupaya untuk masuk ke dalam kerumunan ibadah dan mendorong-dorong jemaat. Diperlakukan demikian, karena ketakutan, jemaat wanita sebagian menjadi histeris dan menangis.

Tidak beberapa lama kemudian, sekitar pukul 08.13 WIB, jemaat yang sudah terusir mulai meninggalkan lokasi. Dengan dikawal petugas polisi, jemaat menjauh dari lokasi gereja. Tidak sampai di situ, massa Forkami juga terus mengikuti jemaat dari belakang sambil terus berteriak mengusir jemaat.

Sumber : Jawaban.com - niel
Halaman :
1

Ikuti Kami