Napoleon, Bukan Kuda Lukisan, Tapi Kuda yang Dapat Melukis!

Nasional / 2 June 2011

Kalangan Sendiri

Napoleon, Bukan Kuda Lukisan, Tapi Kuda yang Dapat Melukis!

Lois Official Writer
3330

Napoleon awalnya tidak bisa melukis. Eits, jangan salah. Kita tidak berbicara tentang Napoleon Bonaparte, yaitu seorang kaisar yang berasal dari Italia, tapi seekor kuda. Napoleon adalah nama seekor kuda jantan berusia empat tahun keturunan kuda ras Belanda (Dutch Fairies). Yang unik dari kuda ini adalah dia merupakan kuda yang akrab dengan peralatan gambar dan bisa melukis. Luar biasa bukan? Jika biasanya kita melihat lukisan tentang kuda, maka kali ini kita mendengar kuda yang melukis.

Kuda jenis Dutch Fairies memang dikenal sebagai kuda yang dapat dilatih hingga memiliki sebuah kemampuan khusus. Karena itulah, Napoleon dapat melukis sekarang. Awalnya, Napoleon diajarkan melukis oleh seorang seniman lukis bernama Sergio Caballero, teman dari sang pemilik Napoleon. Entah apa yang membuatnya ingin mengajari kuda ini, namun usahanya ternyata tidak sia-sia.

Dengan menggunakan mulutnya, Napoleon dapat mengendalikan kuas di atas kanvas, demikian seperti yang dilansir Telegraph (1/6). Kemudian dia akan mengangguk-anggukkan kepalanya sehingga kuas menghasilkan goresan-goresan akrilik pada kanvas.
Tidak tanggung-tanggung, meski sepintas hanya terlihat sebagai lukisan corat-coret biasa, namun karya Napoleon ini berhasil membuat tiga kolektor lukisan jatuh hati dan mau membayar mahal. Sebuah lukisan hasil karyanya berhasil terjual dengan harga berkisar antara 3.300 hingga 6.000 euro atau sekitar Rp 40-73 jutaan. Pembelinya adalah seorang kolektor lukisan dari Inggris.

Apakah kisah ini memberkati Anda? Jika kuda yang dianggap mustahil bisa melukis seperti itu, bisa melakukan perbuatan yang luar biasa, apalagi kita manusia, meskipun kita mempunyai kelemahan fisik sekalipun. Dan yang paling terutama, luar biasanya Pencipta kuda dan manusia itu sendiri? Betapa luar biasanya hasil karya-Nya. Untuk itulah, kita ucapkan syukur tiap hari pada-Nya dari hari kita yang terdalam.

Sumber : okezone/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami