Yesus Patahkan Kuasa Dukun, Warga Akhirnya Terima Yesus

Internasional / 23 May 2011

Kalangan Sendiri

Yesus Patahkan Kuasa Dukun, Warga Akhirnya Terima Yesus

Lois Official Writer
4500

Karena kasih-Nya yang begitu besar kepada kita semua, Dia mengutus setiap orang agar banyak orang yang dapat diselamatkan. Orang yang Dia utus antara lain adalah Pdt. Andreas yang saat ini melayani di Gereja Kristen Prostestan Anugerah, Medan dan bekerjasama dalam pelayanan dengan Pastor Surya Kumar, Pimpinan Maranatha Christian Assembly Etnis Tamil di Medan.

Pdt. Andreas pun berbagi cerita suka duka tentang pelayanan yang telah dia lakukan sejak tahun 1979 ini. “Pelayanan misi kami bernama Soul Meaning Ministry (Pelayanan Menangkan Jiwa) untuk melayani orang-orang yang belum mengenal Kristus. Pengalaman yang menantang dalam pelayanan ketika dicoba sejumlah warga yang masih menganut kepercayaan ‘Pemena’ di Marike kawasan Bahorok, persis berada di sekitar hutan Kawasan Ekosistem Leuser, Langkat sekitar tahun 1979. Warga di sana mayoritas dihuni masyarakat suku Karo. Pelayanan tersebut bersama Pdt. Jhon Tampubolon, Pdt. Colia Sembiring, dan Pdt. Tambun,” tutur Pdt. Andreas.

Saat pelayanan, warga di sana mengancam dan menyuruh mereka pulang. Setelah itu ada serangan mistik dan kuasa gelap. “Mata saya diselimuti sesuatu yang gelap dan pandangan jadi kabur. Saya berdoa dan mohon pertolongan. ‘Tuhan, bila kamu yang utus aku ke tempat ini, tolong lepaskan aku dari ikatan kuasa kegelapan ini’.” Mukjizat terjadi. Pandangan mata Pdt. Andreas menjadi terang kembali dan bersama tim penginjilan dilepaskan dari serangan kuasa kegelapan.

Seorang warga Pemena mendekat dan berkata,”Kamu ini dukun besar ya, kok bisa melepaskan ikatan itu dari saya?” Pertanyaan itu dijawab, “Nggak pak, saya bukan dukun tapi penginjil yang diutus Tuhan Yesus untuk memberitakan keselamatan untuk mereka yang belum menerima Dia sebagai Juruselamatnya.” Saat itu warga tersebut terdiam dan temannya yang lain mulai mempercayai Yesus yang telah menyatakan mujizat itu di hadapan mereka dan menyatakan kuasa kebesaran-Nya.

Di lain hari, seorang dukun besar mencobai dengan cara yang sama dalam sebuah KKR di perkampungan masyarakat Pemena, tapi ketika tim berdoa kepada Tuhan, dukun itu pun jatuh pingsan dan kebaktian terus berlangsung dengan damai. Juga terjadi percobaan beberapa kali di sejumlah wilayah di Sumut. Tentu saja, karya Tuhan tidak pernah sia-sia. Saat ini, banyak warga Pemena yang menerima Yesus sebagai Juru selamat mereka, sudah banyak berdiri gereja di sana. Memang, jika Tuhan yang bekerja, tidak ada satu manusiapun yang mampu berkutik untuk menentang-Nya. Kiranya kesaksian yang indah ini dapat memberkati kita semua agar kita pun dapat menjadi saksi kasih-Nya yang luar biasa itu.

Sumber : hariansumutpos/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami