Pilih Barang Bermerek Atau Tidak Ya?

Investment / 12 November 2010

Kalangan Sendiri

Pilih Barang Bermerek Atau Tidak Ya?

Puji Astuti Official Writer
4814

Berhemat adalah sesuatu yang pasti baik. Tidak ada salahnya dengan teliti sebelum membeli dan membeli barang bekas atau diskon dari pada barang bermerek terkenal. Namun ada beberapa hal yang menjadi pengecualian. Dalam beberapa kasus, merek terkenal adalah penawaran terbaik buat Anda. Temukan produk yang mana yang cukup berharga dan yang mana yang tidak.

Air dalam kemasan.

Salah satu kebutuhan umum yang dibeli di supermarket adalah air dalam kemasan. Industri ini sangat menguntungkan, untuk itu saat ini muncul berbagai merek minuman dalam kemasan. Selama airnya jernih dan tidak kotor, maka Anda bisa membelinya. Dengan membeli yang generic, Anda akan melakukan penghematan yang cukup signifikan.

Susu

Karena ada standar internasional maupun nasional untuk produk susu dalam kemasan ini, maka sebenarnya perbedaannya tidak cukup banyak antara yang merek terkenal ataupun tidak. Jadi tidak ada salahnya Anda menyimpan beberapa ribu rupiah dengan membeli susu dengan merek yang biasa.

Peralatan dapur

Hanya koki professional yang bisa membedakan antara sebuah peralatan dapur dengan kualitas internasional dan yang biasa. Jadi dari pada berargumentasi apakah sebuah pisau cukup tajam dengan merek tertentu, atau berinvestasi dalam garpu dan sendok, maka lebih baik uang itu ditabung.

Sepatu olahraga

Kategori ini, Anda perlu membeli merek tertentu yang dapat dipercaya. Jika Anda sering berolahraga, maka sepatu olahraga yang Anda gunakan haruslah di rancang khusus sehingga dapat menghindari cedera. Untuk itu hindari membeli sepatu dengan merek tiruan.

Obat-obatan

Hampir semua perusahaan obat memproduksi obat generic selain obat paten. Obat generic ini persentasenya bisa mencapai 50-70% lebih murah dari pada yang bermerek, dan semuanya itu memiliki standar Departemen Kesehatan. Jadi tidak ada alasan untuk tidak membeli obat generic.

Ketika menerima resep dari dokter, hal terpintar yang bisa Anda lakukan adalah meminta dokter Anda untuk memberikan yang generic. Mintalah pendapat dari apoteker juga, dan jika keduanya memiliki pendapat yang sama, maka obat generic sama baiknya dengan yang paten. Dengan cara ini, Anda dapat menghemat banyak uang untuk biaya kesehatan.

Komputer

Pada tahun 1990-an, komputer sangat mahal tidak seperti sekarang ini. Dulu jika Anda cukup pintar dan sabar, maka Anda bisa menghemat banyak uang dengan merakit komputer sendiri. Namun di jaman sekarang, sudah sangat berbeda.

Komputer saat ini bukan lagi barang mahal, dan jika komputer Anda rusak kadang lebih murah beli yang baru daripada memperbaikinya.

Ban kendaraan

Dengan perkembangan dunia otomotis, ban merupakan salah satu kebutuhan dasar untuk mobilitas dan keamanan. Jika bicara tetang performa, kecepatan dan keamanan maka memilih jenis ban yang tepat adalah kuncinya. Jadi untuk hal ini, selain merek Anda harus mengerti benar apa yang Anda butuhkan.

Menguasai manajemen keuangan pribadi itu susah-susah gampang. Ide utamanya adalah mengetahui dengan jelas produk yang Anda beli dan menyesuaikannya dengan kondisi keuangan Anda. Dengan cara itu Anda dapat mengatur isi dompet Anda dengan baik.

Sumber : AskMan
Halaman :
1

Ikuti Kami