Presiden Dan Tamu Asing Telah Menjadi Target Para Teroris

Nasional / 17 May 2010

Kalangan Sendiri

Presiden Dan Tamu Asing Telah Menjadi Target Para Teroris

Daniel Official Writer
2304

Sampai saat ini Densus 88 terus gencar dalam memburu para tersangaka teroris. Dalam aksi penangkapan baru-baru ini, Densus 88 telah menangkap sekitar 58 tersangka hidup dan 13 meninggal. Terorisme harus diberantas karena telah menjadi ancaman serius bagi negara dan pemerintah Indonesia.

Berdasarkan informasi dari salah satu tersangka yang tertangkap di Cikampek, yaitu Shd, mengaku bahwa  sejumlah tersangka teroris yang ditangkap merencanakan penyerangan para pejabat tinggi pada peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2010 mendatang. Yang menjadi sasaran adalah Presiden, para pejabat negara dan seluruh tamu asing. Shd adalah salah satu yang bertugaskan untuk mengambil senjata 21 pucuk di Mindanao, Filipina, termasuk membawa alat peluncur untuk penembakan jarak jauh. Demikian dikatakan oleh Kapolri Bambang Hendarso Danuri dalam jumpa pers di Mabes Polri.

Menurut Kapolri, para teroris juga sudah mendeklarasikan Tanzhim Al Qaida Serambi Mekah sudah berada di Indonesia. Presiden SBY tadi pagi, Senin(17/5) juga telah menegaskan bahwa  keinginan para teroris untuk  mendirikan negara Islam adalah sesuatu yang tidak dapat diterima oleh bangsa Indonesia karena bangsa Indonesia adalah bangsa yang menghormati kehidupan beragama dan demokrasi.

Sumber : berbagai sumber/dan
Halaman :
1

Ikuti Kami