Ini Dia Cara Youtube Menghargai Tuna Rungu

Nasional / 20 November 2009

Kalangan Sendiri

Ini Dia Cara Youtube Menghargai Tuna Rungu

Budhi Marpaung Official Writer
6303

Salah satu situs terpopuler di dunia, Youtube, mengeluarkan fitur terbaru yang ditujukan bagi mereka yang mengalami masalah pendengaran dan bicara (tuna rungu). Menurut Google, fitur yang akan diterapkan dalam minggu ini tersebut berupa teks semua percakapan yang ada dalam video-video yang sedang diputar.

Layanan ini sebenarnya bukanlah hal yang baru karena sebenarnya dalam Youtube sendiri sudah ada alat untuk menuliskan teks video ketika di-upload oleh pengirim video, tetapi itu masih manual. Sedangkan fitur yang akan dimanfaatkan oleh para pengguna situs video sharing itu nanti, teks akan muncul otomatis sesuai dengan suara di video yang sedang berputar.

Google mengaku hal ini dapat direalisasikan setelah pihaknya menemukan teknologi pengenal suara yang sudah digunakan dalam layanan manajemen Google Voice. Namun, tambahnya, belum semua video yang dapat akses fitur tersebut. Hanya video-video dari beberapa kanal mitra mereka saja yang bisa seperti dari PBS, National Geograpic, dan sejumlah universitas ternama. Namun, mereka (Google, red) menjamin ke depan semua video akan mendapat fasilitas ini.

Sebagai informasi, Google telah mengambil alih Youtube sejak Oktober 2006. Sempat dikabarkan bahwa memberikan kerugian yang besar kepada Google, tetapi sepertinya sampai sekarang SEO (Search Engine Optimization) nomor satu di dunia itu tetap mempertahankan situs sharing video tersebut menjadi bagian dalam perusahaan mereka, entah sampai kapan.

Sumber : Kompas.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami