30.000 Orang Berdoa di NYC’s Times Square

Internasional / 24 September 2009

Kalangan Sendiri

30.000 Orang Berdoa di NYC’s Times Square

agnes.faith Official Writer
3554

sekitar 30.000 orang yang berasal dari 300 gereja dan 65 organisasi anak muda berkumpul di New York City's Times Square pada hari minggu untuk berdoa bersama.

Michael Bloomberg sebagai walikota New York memproklamirkan hari itu sebagai "Prayer in the Square Day" . Mereka bersama-sama berdoa untuk bangsa mereka dengan diselingi oleh pujian dari 180-voice gospel choir.

Acara ini benar-benar sangat membuat orang menjadi semakin dikuatkan imannya dan merayakan kepercayaan mereka dengan pujian dan penyembahan.

Prayer in the Square ini memberikan kesempatan kepada semua umat kristiani dari berbagai ras, usia, gender, atau denominasi untuk memperbaharui lagi keomitmen mereka untuk komunitas spiritual mereka. New Yorkers juga membagikan apresiasi dari kekuatan iman mereka. Walikota menyebutnya dengan "powerful symbol of unity."

Acara ini diselenggarakan oleh Times Square Church dan telah diadakan sekitar 3 tahun. Perkumpulan ini diadakan untuk kemanusiaan dari semua denominasi dan tidak menonjolkan organisasi tertentu.

"Dari doa yang dilakukan 3 tahun lalu, kami merasa pada tahun 2009 akan terjadi hal buruk akan terjadi di Negara kami", ujar Carter Conlon, pastor dari Times Square Church. "Saya tidak percaya bila Tuhan menempatkan kami ditempat dan waktu yang ada tetapi tidak menjawab doa kami".

Tahun lalu lebih dari 18.000 orang dari 200 tempat berkumpul untuk acara ini. Tahun ini jumlahnya bertambah. Disana berkumpul dari 26 negara dan 19 kota termasuk Burundi, Pakistan, Kenya, United Kingdom, Benin, Singapore, dan Israel yang mengikuti acara ini melalui live webcast.

"Saya percaya kami akan melihat pemenuhan janji Tuhan," Kata Conlon.

Sumber : christianpost.com
Halaman :
1

Ikuti Kami