Pakistan, Belasan Orang Mati Saat Antri Sembako

Nasional / 15 September 2009

Kalangan Sendiri

Pakistan, Belasan Orang Mati Saat Antri Sembako

Puji Astuti Official Writer
3122

Orang  mati karena terinjak-injak ketika mengantri zakat ternyata bukan hanya terjadi di Indonesia. Di Pakistan hal yang sama juga terjadi, jumlah yang meninggal dunia di atas 18 orang dan mungkin akan terus bertambah, sedangkan 12 orang dalam keadaan terluka parah.

Hal ini terjadi di Karachi, Senin (14/9) ketika ratusan orang mengantri untuk mendapatkan pembagian gandum gratis dari seorang pria yang bernama Chaudhry Iftikhar. Chaudhry akhirnya ditangkap polisi karena tidak memberitahukan pada pihak berwajib ketika akan menggelar acara pembagian zakat tersebut.

Menurut Badan Perserikatan Bangsa-bangsa yang menangani masalah pangan dunia, saat ini sekitar 24 persen dari populasi Pakistan mengalami kekurangan gizi dan 38 persen anak-anak di bawah lima tahun beratnya di bawah normal.

Perang suku di Pakistan saat ini menyebabkan jutaan orang harus menjadi pengungsi, hal ini menjadi salah satu penyebab utama kemiskinan dan kelaparan yang terjadi di bangsa itu. Menurut badan PBB yang menangani program pangan dunia,  hingga bulan Juli lalu mereka telah membantu memberi makan sekitar 2 juta orang pengungsi.

Makanan yang ada di piring kita setiap hari adalah sesuatu yang patut disyukuri. Diluar sana ada orang-orang yang bertaruh nyawa hanya untuk bisa mengisi perutnya sehari lagi. Bukankah nikmat yang luar biasa jika bisa makan tiga kali sehari?

Sumber : CNN.com/VM
Halaman :
1

Ikuti Kami