Siapkah Anda Dengan Wawancara Super Aneh Ini?

Career / 18 January 2008

Kalangan Sendiri

Siapkah Anda Dengan Wawancara Super Aneh Ini?

yosefel Official Writer
3442

Dengan bertambahnya perhatian perusahaannya dalam hal merekrut orang yang tepat, proses wawancara itu sendiri menjadi kurang dapat diramalkan dan menjadi lebih kreatif. Dan Miller sebagai konsultan karir AS terkemuka merekomendasikan suatu system proses 3-3-3 untuk perusahaan. Interview paling tidak 3 orang untuk berbagai posisi, 3 kali pertemuan di 3 keadaan yang berbeda.

J.C Penney terkenal untuk wawancara pelamar diatas sarapan pagi pukul 6.00. Jika pelamar meletakkan garam dan merica pada makanan sebelum menyantapnya, maka wawancara akan segera berakhir. Dalam pertimbangan Mr. Penney, orang ini adalah jenis yang membuat keputusan sebelum mendapat semua informasi. Bagaimanapun, ini adalah beberapa contoh pertanyaan yang ditanyakan. Hanya cobalah anda menjawab dengan jawaban anda sendiri. Ya, bahwa berhak untuk menanyakan pertanyaan yang nampaknya tidak ada hubungannya dengan performasi kerja. Banyak dari pertanyaan ini hanya ingin tahu bagaimana anda berpikir. Kebanyakan dari semua pertanyaan ini mempunyai jawaban yang benar.

  • Apakah kesalahan terbesar dalam karir yang pernah anda lakukan sejauh ini?
  • Siapa saja pihak lain yang sedang mewawancarai anda, dan seberapa dekat anda dengan tawaran yang diberikan?
  • Apa tiga judul buku terakhir yang anda baca?
  • Mengapa mereka membuat penutup lubang got itu bulat?
  • Jika anda punya perusahaan sendiri, apa yang anda lakukan?
  • Anda bangun jam satu pagi dan menemukan listrik padam. Anda tahu anda punya 12 kaus kaki hitam dan 8 lainnya biru di pengering pakaian. Jika keadaan benar-benar gelap, berapa banyak kaus kaki yang harus anda tarik sebelum anda yakin bahwa anda telah mempunyai pasangan kaus kaki yang tepat?
  • Berapa banyak pemangkas rambut di kota New York?


Jadi anda harus hati-hati dalam menjawab pertanyaan dalam wawancara. Jangan marah, kesal atau buru-buru bingung kalau pertanyaan si pewawancara tiba-tiba kelihatan "ngaco" dan tidak nyambung dengan lowongan yang anda sedang incar. Mungkin anda sedang dijebak untuk mengetahui bagaimana anda berpikir, bereaksi dan menangani sesuatu yang tidak anda duga sebelumnya. Jangan buru-buru menganggap pewawancara sedang mabuk atau malah depresi.

Selamat berjuang dalam wawancara.

Sumber : 48 Days - Dan Miller
Halaman :
1

Ikuti Kami