Prinsip Makmur dalam Kerajaan Allah oleh Julian Foe, M.Ed

Investment / 14 November 2007

Kalangan Sendiri

Prinsip Makmur dalam Kerajaan Allah oleh Julian Foe, M.Ed

yosefel Official Writer
8805

"...Berbahagialah setiap orang yang takut akan TUHAN, yang hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya! Apabila engkau memakan hasil jerih payah tanganmu, berbahagialah engkau dan baiklah keadaanmu!" (Mazmur 128:1-2)

Kunci utamanya adalah : Ketaatan dan Kerja Keras

Selain itu, kita hanya bisa mencapainya jika kita dapat menggunakan uang dengan 5 cara:

  1. Dibagikan
  2. Ditabung
  3. Investasi
  4. Pinjamkan
  5. Belanja

Perhatikan urutan yang benar! Jangan sampai terbalik-balik karena hasilnya pasti akan beda sama sekali jika urutannya dibalik-balik.

Mengerti cara Tuhan memberkati kita :

1.      Jangan Pernah Simpan Semuanya

Amsal 11:24. Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan. Siapa banyak memberi berkat, diberi kelimpahan, siapa memberi minum, ia sendiri akan diberi minum.

2.      Jangan Pernah Habiskan semuanya

Matius 25:21. Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.

3.      Ingat Bahwa Tuhan Adalah Sumber Kita

Amsal 10:22. Berkat TUHANlah yang menjadikan kaya, susah payah tidak akan menambahinya.

Ulangan 8:18. Tetapi haruslah engkau ingat kepada TUHAN, Allahmu, sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk memperoleh kekayaan, dengan maksud meneguhkan perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini.

4.      Ingat! Tuhan Tahu kebutuhan dan Keinginan hati Kita

Mazmur 37:3. Percayalah kepada TUHAN dan lakukanlah yang baik, diamlah di negeri dan berlakulah setia, dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu.

Prinsip-prinsip Alkitabiah yang langsung dikutip dari alkitab ini kerap kali dibawakan oleh Julian Foe dalam seminar-seminar motivasional-nya. Meski nampak sederhana namun dalam penjabarannya, Julian bisa membukakan kebenaran yang ada di dalamnya yang merupakan ilmu terapan paling jitu untuk meraih kemakmuran.

Siapakah Julian Foe?  Tidak lain dia adalah Senior Consultant & Senior Trainer QTQ. Julian Foe pulalah sosok yang telah memiliki perananl besar membesarkan nama QTQ hingga seperti yang kita ketahui sekarang.

Meraih sertifikasi dalam "Human Performance Technology" untuk memotivasi kinerja, seni kepemimpinan, dan pengembangan kapasitas diri. Julian lulus dari Advance Technology Trainning (Hannouver, Germany), Learning Technology Industries Trainning (Reykjavik, Iceland), Leadership and Personality Mapping (Singapore), Advance Leadership Program (US), serta Human Performance Technology Assessment (Philippines). Beliau juga founder PT.Elang Cipta Kharisma, perusahaan pelatihan motivasi dan kepemimpinan dengan konsep outbound training. Bersama beberapa tim ahli, ia telah mengembangkan 8 paten modul dalam area POWER TEAMWORK untuk mengembangkan potensi dan kompetensi karyawan. Program ini dikembangkan melalui kesinambungan kerjasama dengan PT. Kalbe Farma, Tbk, Hari Darmawan Corporation, ACER, Intel Indonesia, dan PT.Wicaksana Overseas International.

Jika Anda ingin mendapatkan langsung kiat-kiat sukses khususnya secara financial secara utuh dari Julian Foe, jangan lewatkan Seminar Way to Wealth, Road to Reach yang akan diadakan 24 November 2007, di Belleza-Tuscany Room - Arteri Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Tunggu apa lagi, untuk informasi lebih lanjut segera hubungi 021-89903344 (24 jam) atau klik disini

Halaman :
1

Ikuti Kami