Libur Lebaran Keluargamu Gagal Karena Pasangan Mendadak Tugas? Yuk Lakukan 4 Hal Ini
Sumber: Pexels.com

Marriage / 31 May 2019

Kalangan Sendiri

Libur Lebaran Keluargamu Gagal Karena Pasangan Mendadak Tugas? Yuk Lakukan 4 Hal Ini

Puji Astuti Official Writer
2387

Libur lebaran cukup panjang nih, dengan adanya cuti bersama bisa jadi seminggu lebih. Apa lagi anak-anak pas liburan sekolah juga, mau kemana ya? Mungkin kamu sudah buat rencana bersama dengan anak-anak dan juga pasanganmu untuk mengisi waktu lebaran, salah satu pilihan adalah mudik atau pulang kampung. Tapi tak disangka, pada detik-detik terakhir, pasanganmu harus bertugas karena tuntutan pekerjaan.

Akhirnya rencana yang sudah tersusun rapi buyar sudah…

Kisah di atas mungkin  sangat akrab di telingamu, terlebih jika profesimu dan pasanganmu adalah dokter, perawat, polisi, dan sejenisnya. Ya, beberapa profesi memiliki tanggung jawab yang besar, yang bahkan saat liburan bisa saja harus dikorbankan demi tugas dan tanggung jawab itu. Lalu bagaimana harus menyikapinya?

1# Jangan kehilangan sukacita, yuk siasati bersama

Kadang rencana yang sudah dirancang bersama tidak berjalan seperti yang diinginkan, namun jangan sampai hal ini mencuri sukacita kamu dan anak-anak ya. Beri pengertian kepada anak-anakmu dan cobalah untuk menyiasati agar kalian sekeluarga tetap bisa menikmati kebersamaan di sela-sela waktu tugas pasanganmu.

Karena waktu yang terbatas, kenapa tidak bikin acara kebersamaan di rumah saja, seperti nonton film bareng setelah pasanganmu pulang kerja. Atau cari taman kota yang dekat dengan tempat tugas pasanganmu, dan buatlah acara piknik bersama keluarga kecilmu.

Ya, liburan tidak haruslah mewah-mewah, yang terpenting adalah waktu bersama dan juga keterlibatan seluruh anggota keluarga sehingga bisa mempererat ikatan kasih diantara kalian.

Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah! Filipi 4:4

2# Yuk syukuri bersama apa yang kalian miliki

Sekalipun waktu yang kalian miliki terbatas, tetaplah bersyukur. Ajarkan hal ini kepada anak-anakmu, karena dalam keterbatasan waktu yang kalian miliki tetap ada berkat Tuhan yang kalian nikmati. Selain itu, tidak ada salahnya untuk kamu dan pasangan membicarakan  apa sih bentuk syukur yang bisa kalian lakukan.

Sebagai contoh, ucapan syukur kalian bisa ditunjukan dengan melakukan kegiatan sosial. Kamu dan anak-anakmu bisa mengunjungi panti asuhan walau tanpa anak-anakmu. Atau kalian bisa memasak bersama, lalu membagikannya pada anak-anak jalanan.

Dengan melakukan kegiatan sosial ini, kamu bisa membangun rasa syukur dalam hidupmu dan anak-anakmu dan juga menanamkan nilai-nilai seperti kemurahan hati, kasih dan kepedulian kepada sesama.

Hendaklah kebaikan hatimu diketahui semua orang. ~ Filipi 4:5

3#  Silaturahmi jarak jauh aja yuk

Ya, dengan adanya teknologi video call saat ini, menghubungi orangtuamu dan juga mertuamu yang jauh dari tempat tinggal kalian menjadi sangat mudah. Tentukan waktu khusus saat pasanganmu ada bersamamu dan anak-anak dan lakukanlah silaturahmi jarak jauh.

Walau kalian tidak bisa pulang, kakek dan nenek tentu rindu melihat cucu-cucunya pada hari istimewa seperti lebaran kali ini. Jadi biarkan ayah dan ibumu melepas rindu walau hanya lewat video call ya.

4# Buat parsel sendiri untuk dikirim kepada orang-orang terkasih

Nah, buat mengisi liburan, kamu bisa mengajak anak-anakmu untuk buat bingkisan parsel untuk kakek dan nenek mereka atau bahkan om dan tante mereka.

Isinya bisa kalian buat sendiri, bahkan ajak anak-anakmu untuk menuangkan kreatifitas mereka. Buatlah kue kering bersama, atau prakarya yang bisa dipasang di dinding rumah oma dan opa mereka. Percayalah hal itu akan menjadi hadiah yang membahagiakan buat mereka, sekalipun kalian tidak jadi berkunjung.

Apa lagi saat ini banyak jasa yang pengiriman paket, hanya dalam waktu 1 sampai 2 hari, parsel kalian sudah bisa sampai di tangan orang-orang terkasih.

Nah, itulah beberapa ide untuk mengisi libur lebaran saat kalian sekeluarga tidak bisa pulang kampung karena pasanganmu atau dirimu harus bertugas. Jalani saja dengan sukacita ya, pastikan liburan tetap berkesan walau tidak bisa seperti yang kalian rencanakan.

Baca juga : 

Liburan Panjang? Begini Cara Melewatinya Jika Nggak Pulang Kampung! Jadi Berkat Kan?

4 Persiapan Yang wajib Diikuti Agar Liburan Bersama Si Kecil Menyenangkan!

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami