4 Persiapan Yang wajib Diikuti Agar Liburan Bersama Si Kecil Menyenangkan!
Sumber: LiveOlive.com

Parenting / 23 May 2019

Kalangan Sendiri

4 Persiapan Yang wajib Diikuti Agar Liburan Bersama Si Kecil Menyenangkan!

Naomii Simbolon Official Writer
1833

Berlibur bersama keluarga adalah salah satu momen yang penting dalam proses pertumbuhannya si kecil. Karena selain mempererat ikatan kamu berdua dengan si kecil juga memberikan kenangan dan pengalaman baginya.

Nah, supaya liburan kamu dengan si kecil lancar, pastikan kamu mempersiapkan dan mempertimbangkan segala sesuatu.

Persiapan Traveling

Tidak pernah terlalu dini bagi kamu untuk melakukan persiapan. Justru, dengan menyicil, kamu bisa terhindar dari kehebohan di saat-saat terakhir menjelang keberangkatan. Moms bisa melakukan langkah persiapan yang direkomendasikan  dibawah ini~

1.     Tentukan tanggal keberangkatan kamu

Tentukan tanggal persiapan, yang misalnya kamu berangkat tanggal 20 maka seminggu sebelum tanggal keberangkatan tandai di kalendarmu.

Pura-puranya, tanggal pra-keberangkatan itu adalah tanggal yang nyata untuk kalian berangkat, jadi kamu bisa mengatur waktu untuk mempersiapkan apa yang perlu dipersiapkan.

Seperti menyelesaikan pekerjaan dikantor, urusan arisan dan beli ini dan itu untuk liburan.

2.     Bikin daftar perjalanan kamu

Pastikan liburanmu ini untuk menyenangkan si kecil, bukan kamu saja.

 Untuk perjalanan liburan pertama bagi si kecil, kamu  bisa memilih tujuan yang sudah tidak asing baginya. Misalnya, kampung halamanmu dan mungkin juga pantai yang pernah kalian datangi sebelumnya.

Kamu juga bisa memilih kota di mana ada saudara atau teman dekatmu. Namun, bukan berarti kamu nggak bisa memilih tujuan liburan yang betul-betul baru, tidak hanya bagi si kecil, tapi juga bagimu berdua. Kalau kamu memang yakin dengan tempat wisata liburanmu, kenapa nggak?

Selain itu, pastikan untuk membuat daftar, kemana saja dan ngapain saja dengan si kecil. Perlukah mengunjungi museum atau tidak.

3.     Tentukan moda transportasi yang akan kamu gunakan.

Dalam menentukan transportasi menuju ke tempat liburan kamu, perhitungkan jarak dan waktu yang dibutuhkan. Jika waktumu terbatas, meskipun mungkin tujuanmu itu bisa di kunjungi dengan mobil atau kereta, mending naik pesawat deh.  

Tapi kalau kamu merasa cukup waktu dan nyaman dalam perjalanan dengan si kecil, yah silahkan naik mobil atau kereta.

Apa pun moda transportasi yang kamu pilih, tetap merupakan bagian pengalaman dan petualangan bagi Si Kecil.

4.     Jangan lupa untuk melakukan pra-kemas tas harian kalian ya

Sebelum berangkat, sisihkan satu malam untuk berkumpul dan mengepak semua barang untuk hari perjalanan, misalnya buku, kegiatan, game atau makanan ringan.

Jangan sampai semuanya repot dan ada yang ketinggalan.

Tanya anakmu, kira-kira barang apa yang harus dia masukkan ke tas yang selalu dia tenteng setiap hari, dan mana yang harus dimasukkan ke koper.

Jika anak-anak kamu bisa melakukannya sendiri, maka itu jauh lebih baik. Tetapi tetap dibawah pantauanmu ya. Pastikan dia membawa barang-barang yang dia sukai dan berguna untuk dipakai ketika liburan.

Membawa barang-barang tidak penting hanya akan memberatkan kalian.

Nah, itulah 4 penjelasan yang penting banget untuk Moms dan Dads lakukan sebelum merencanakan liburan dengan si kecil! Semoga liburan hari raya kali ini menyenangkan ya Moms dan Dads.

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami