Jamin Ibas Tak Korupsi, Ruhut Sumpah Potong Leher

Nasional / 5 February 2014

Kalangan Sendiri

Jamin Ibas Tak Korupsi, Ruhut Sumpah Potong Leher

Lori Official Writer
5197

Nama Sekjen Partai Demokrat (PD), Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) disangkutkan kepada kasus korupsi proyek Hambalang dan SKK Migas. Lantas Juru Bicara PD Ruhut Sitompul unjuk bicara dan menjamin jika Ibas terlibat korupsi maka dirinya siap mengorbankan diri dan jabatannya.

“Kalau Ibas terlibat kasus korupsi sampai kapanpun, potong leher saya. Ibas orang baik, bersih,” ujar Ruhut, seperti dilansir Beritasatu.com, Selasa (5/2).

Putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu disebut-sebut oleh Deputi Pengendalian Bisnis SKK Migas Gerhard Maarten Rumeser memiliki kaitan dengan Direktur Utama PT Rajawali Swiber Cakarwala, Deni Karmaina. Begitu juga dengan pernyataan mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum yang menilai bahwa Ibas layak diperiksa KPK terkait keterlibatannya sebagai penerima hadiah proyek Hambalang.

Namun Ruhut tetap bersikeras menjamin Ibas tak terlibat dengan dua kasus korupsi, apalagi tanpa tanda bukti oleh penyidik KPK. “Tidak ada alat bukti, kalau pengakuan Yulianis itu kan saudara bininya Anas. Ibas itu teladan, orang bersih,” imbuhnya.

Efek domino korupsi pelan-pelan mulai diungkap oleh KPK, salah satunya dengan dugaan keterlibatan Ibas dalam dua kasus besar yang tengah diproses secara hukum. Terbukti tidaknya Ibas terlibat dua proyek ini, akan menggenapi sumpah Ruhut Sitompul.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Susul Sinabung, Status Gunung Kelud 'Waspada'

Kronologis Tewasnya 7 Relawan GMKI di Gunung Sinabung

Haji Lulung Minta Ahok Mundur

Rapper Kristiani Ini Tentang Lagu Homoseksual Grammy Award

Terima Kasih Solusi, Aku Dapat Menjadi Mitra CBN

Sumber : Tempo.co/Beritasatu.com/Jawaban.com/LS
Halaman :
1

Ikuti Kami