6 Pekerja Palang Merah Internasional Diculik di Suriah

Nasional / 14 October 2013

Kalangan Sendiri

6 Pekerja Palang Merah Internasional Diculik di Suriah

eva Official Writer
2891

Komite Palang Merah Internasional (ICRC) baru-baru ini melaporkan 6 pekerjanya dan 1 relawan lokal diculik di sebelah barat laut Suriah. Mereka diculik di propinsi Idlib, Suriah ketika hendak mengirimkan persediaan obat-obatan ke Damaskus. Ewan Watson, juru bicara ICRC di Jenewa, Swiss mengatakan sekelompok pria bersenjata dan tidak dikenal menyerang para pekerja pada Minggu kemarin (13/10).

“Saya bisa mengkonfirmasi bahwa enam anggota staf ICRC dan satu relawan Bulan Sabit Merah Suriah-Arab telah diculik dekat Idlib di barat laut Suriah. Kami menyerukan pembebasan segera dan tanpa syarat dari tim ini yang telah memberikan asistensi kemanusiaan untuk orang yang membutuhkan dan kami melakukannya di kedua sisi di garis depan,” kata Watson kepada Reuters.

Sebelumnya, media lokal Suriah sempat melaporkan bahwa kelompok bersenjata ini sempat melepaskan tembakan kepada staf Palang Merah antara Sarmin dan Saraqeb.

Bulan lalu, pihak PBB memperingatkan kekerasan yang terjadi di Suriah semakin meningkat sehingga menyulitkan pengiriman bala bantuan kemanusiaan ke Suriah. “Saya secara khusus prihatin terhadap kekerasan keji yang terus terjadi sehingga mustahil untuk mengirimkan bantuan kesana,” kata Deputi Sekjen PBB, Jan Eliasson.

Sejak konflik Suriah terjadi, ICRC mengatakan relawan palang merah lokal yang tewas meningkat menjadi 22 orang.

Baca juga:

Dianggap Kerasukan Roh Jahat, Seorang Gadis di Paris Hampir Tewas

Jutaan Umat Kristen Doakan Kedamaian Yerusalem

Pemerintah Florida Paksa Warganya Cabut Spanduk "God Bless America"

Gara-gara Ponsel, Wanita di Pakistan Dirajam Mati

8 Tewas Dalam Kecelakaan Bus Gereja di Tennessee

Pendeta di India ini Dipukul dan Disiksa Pada Saat Ibadah

Tips Cerdas Temukan Pasangan Lewat Media Sosial

Kisah Nyata Pria yang Tidak Jadi Membunuh Karena Doa Ibunya

Para Pria di Iran kini Dapat Menikahi Putri Angkat Mereka

Ingin Mengenal Camera Lebih Dalam? Sekolah Media CBN Jawabannya

Survei: 1/2 Penginjil Amerika Percaya Doa Sembuhkan Penyakit Kejiwaan

Sumber : CNN/Eva
Halaman :
1

Ikuti Kami