Paus Fransiskus  Ajak Umat Kristen Responi Kasih Kristus
Sumber: metrotvnews.com

Internasional / 2 November 2013

Kalangan Sendiri

Paus Fransiskus Ajak Umat Kristen Responi Kasih Kristus

Lori Official Writer
3717

Pemimpin gereja Katolik Roma Paus Fransiskus mengajak seluruh umat dapat meresponi kasih Yesus . Paus bahkan menegaskan tentang iman dan kecintaan terhadap Kristus yang harus dimiliki oleh jemaat gereja.

“Kita harus bertanya pada diri sendiri apakah kita seperti Santo Paulus, yang baginya ‘tidak ada seorang pun yang dapat memisahkan saya dari  kasih Kristus’ atau seperti Yerusalem yang ‘tidak percaya’?,” tanya Paus Fransiskus kepada umat tepat pada perayaan Misa di St Petrus, Jumat (1/11).

Pertayaan keras ini dilontarkannya pada Misa peringatan bagi Santo Petrus Basilika tepat di depan makam altar Beato Yohannes Paulus II. Di depan ratusan imam dan umat, Paus membacakan injil dalam surat Paulus kepada jemaat  di Roma tentang cintanya kepada Kristus. Dan dilanjutkan kembali ke bagian injil Lukas yang mengisahkan kesedihan Yesus terhadap Yerusalem.

Paus asal Argentina ini menyampaikan  kisah pelayanan Paulus dan teladan hidupnya. Cintanya kepada Tuhan disebut sebagai landasan kuat untuk membawanya melakukan pelayanan dan mengalami bermacam-macam penderitaan. Cintanya akan Kristus adalah puncak tertinggi dalam kehidupan Paulus.

Selain itu, dirinya menekankan agar umat Kristiani tidak hanya hidup mudah seperti Kristen yang baik.  Namun sebaliknya, setiap orang harus menaruh hidup dalam harapan kepada Kristus. Teladan kesetiaan Paulus menjadi harapan pemimpin gereja Vatikan ini untuk mengenal kasih Tuhan di dalam hidup seluruh umat.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Paus Francis Gelar Pengangkatan Kardinal Baru yang Berbeda

Sokola Rimba, Kisah Butet Cerdaskan Anak Rimba

Lorenzo-Marquez Kejar-kejaran Juara Dunia di MotoGP Valencia

Penampilan Rapi Pengaruhi Kesuksesan Karir (2)

Firman Tuhan Menggema di Media

Sumber : Asianews.it | Jawaban.com | Lori
Halaman :
1

Ikuti Kami