Inilah Jadwal Bulutangkis untuk SEA Games Myanmar

Nasional / 10 December 2013

Kalangan Sendiri

Inilah Jadwal Bulutangkis untuk SEA Games Myanmar

Lori Official Writer
4610

Sehari setelah tiba di Myanmar, Tim Bulutangkis Indonesia dan pelatih segera mencicipi lapangan pertandingan cabang olahraga bulutangkis di Wunna Theikdi Indoor Stadium, Nay Pyi Taw pada Minggu (8/12).

Latihan ini merupakan proses adaptasi dengan kondisi tempat dan ruang menuju pertandingan sesungguhnya yang akan digelar sejak hari ini 10 Desember hingga 14 Desember 2013.

Selama bertanding, kontingen Indonesia dari berbagai cabang olahraga menempati Perkampungan Atlet yang terletak di jantung kota Nay Pyi Taw. Bulutangkis dan Sepak Bola menjadi dua cabang olahraga yang akan digelar lebih awal sebelum pembukaan resmi SEA Games pada 11 Desember 2013 nanti. Dua olahraga ini disadari memiliki penikmat yang cukup besar. Sehingga diharapkan tim Indonesia menampilkan performa terbaiknya.

Berikut jadwal bulutangkis SEA Games 2013 selengkapnya:

Main Draw                   : Selasa, 10 Desember 2013                 (10.30-14.30 WIB)

Perempat Final             : Kamis, 12 Desember 2013                  (10.30-14.30 WIB)

Semifinal                     : Jumat, 13 Desember 2013                  (10.30-14.30 WIB)

Final Individual             : Sabtu, 14 Desember 2013                  (10.30-14.30 WIB)

Kiranya tim dan pelatih dimampukan memberi yang terbaik sepanjang pertandingan dan pulang dengan penuh kemenangan.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Sepakbola SEA Games 2013 : Prediksi Pertandingan Kamboja vs Indonesia

Myanmar Tak Sportif, Roy Suryo Ingin Murnikan SEA Games 2013

SEA Games 2013 : Jadwal Pertandingan Minggu 8 Desember 2013

Sea Games 2013: PSSI Siapkan Bonus 2 Miliar Untuk Timnas

Kereta Tabrak Truk BBM di Bintaro, 10 Orang Tewas

Irma Suryati, Penyandang Disabilitas yang Sukses Usaha Keset Perca

Sumber : Aktualpost.com/Jawaban.com/Lori
Halaman :
1

Ikuti Kami